ROBBY, MANDALA PUTRA (0023) INTERAKSI DAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PEDAGANG (Studi Interaksi Simbolik Pedagang P&D dan Pembeli di Pasar Raya Kota Solok). Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (COVER ABSTRAK)
cover abstrak.pdf - Published Version Download (201kB) |
|
Text (BAB I)
BAB 1.pdf - Published Version Download (188kB) |
|
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Download (313kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (293kB) |
|
Text (FULL TEXT)
FULL TEXT.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK INTERAKSI DAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PEDAGANG (Studi Interaksi Simbolik Pedagang P&D dan Pembeli di Pasar Raya Kota Solok) Oleh : Robby Mandala Putra 1610861008 Pembimbing: Yayuk Lestari, S.Sos, M.A Novi Elian, S.P, M.Si Fokus dari penelitian ini adalah pada komunikasi verbal dan nonverbal yang dilakukan oleh pedagang di Pasar Raya Kota Solok, dan bagaimana mereka memanfaatkan simbol-simbol verbal dan nonverbal dalam interaksi antarpribadi dalam konteks transaksi perdagangan. Selanjutnya, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis komunikasi verbal dan non-verbal antara pedagang dan pembeli di pasar tradisional serta memahami peran teori interaksi simbolik dalam konteks ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan mengumpulkan data melalui observasi partisipatif dan wawancara dengan pedagang dan pembeli. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi verbal antara pedagang dan pembeli melibatkan penggunaan salam, tawar-menawar, dan pertanyaan mengenai produk. Selain itu, komunikasi non-verbal yang terdiri dari bahasa tubuh, ekspresi wajah, dan gerakan tubuh, juga berperan penting dalam interaksi antara pedagang dan pembeli. Penggunaan komunikasi non-verbal yang tepat, seperti senyuman, kontak mata, dan gerakan tubuh yang bersahabat, dapat membantu membangun hubungan yang baik dan meningkatkan loyalitas pembeli terhadap pedagang. Penelitian ini juga menekankan pentingnya teori interaksi simbolik dalam memahami interaksi sosial di pasar tradisional. Interaksi sosial antara pedagang dan pembeli melibatkan penggunaan simbol-simbol dinamis, seperti bahasa dan gerakan tubuh, untuk berkomunikasi dan memahami kebutuhan dan keinginan satu sama lain. Teori ini menunjukkan bahwa pikiran dan konstruksi diri pedagang tidak terlepas dari konteks sosial dan interaksi dengan masyarakat. Pedagang menggunakan simbol-simbol dan interaksi sosial untuk menyampaikan pesan, menciptakan makna, dan mengembangkan citra diri yang sesuai dengan norma dan nilai dalam masyarakat. Komunikasi dan pembentukan makna sosial dalam interaksi ini memiliki peran penting dalam membentuk konsep diri pedagang sebagai penjual yang kompeten dan peduli terhadap pelanggan. Kata Kunci: Interaksi Simbolik, Komunikasi Verbal, Komunikasi Non-Verbal, Pedagang, Pasar Raya Kota Solok
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Yayuk Lestari, S.Sos, M.A Novi Elian, S.P, M.Si |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | s1 ilmu komunikasi |
Date Deposited: | 20 Sep 2023 07:18 |
Last Modified: | 20 Sep 2023 07:18 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/216331 |
Actions (login required)
View Item |