ELFA DHELA, MIRANDA (2019) GAMBARAN RESIKO POST-TRAUMATIC STRESS DISORDER PADA ANAK REMAJA YANG MENGALAMI KEKERASAN SEKSUAL DI SMP SE-KECAMATAN PAUH KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (COVER & ABSTRAK)
ABSTRAK & COVER.pdf - Published Version Download (532kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (170kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 7 PENUTUP)
BAB VII PENUTUP.pdf - Published Version Download (36kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (179kB) | Preview |
|
Text (SKRIPSI FULL TEXT)
SKRIPSI REPOSITORY.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Kekerasan seksual yang terjadi pada setiap orang, khusunya anak remaja bisa berdampak pada psikologisnya serta kekerasan seksual juga dapat menimbulkan efek mendalam pada korban trauma, gangguan stress yang dialami oleh korban yang disebut Post Traumatic Stress Disorder (PTSD). Gejala seseorang yang mengalami PTSD dapat berupa mengalami kembali kejadian traumatic (re-expriencing), penghindaran (avoidance), kecemasan (hyper-arousal). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran Post Traumatic Stress Disorder Pada Remaja Yang Mengalami Kekerasan Seksual di Kota Padang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan metode survey. Sampel penelitian sebanyak 149 orang teknik pengambilan sampel dengan Proportional Random Sampling. Instrument pengumpulan data berupa kuesioner untuk mengetahui Post Traumatic Stress Disorder. Analisa data dengan analisa univariat. Hasil penelitian menunjukan bahwa lebih dari separuh responden berisiko mengalami PTSD yang disebabkan oleh kekerasan seksual yang pernah dialami, dengan jenis kelamin laki-laki yang mendominasi untuk mengalami PTSD. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (63,1%) responden beresiko mengalami PTSD terhadap kekerasan seksual yang dialaminya. Hanya 55 orang (36,9%) responden dari total responden yang diteli yang tidak berisiko mengalami PTSD terhadap kekerasan seksual yang dialaminya. Bagi peneliti selanjutnya diharapkandapat melakukan intervensi pencegahan sedari dini dengan kegiatan terapi untuk korban kekerasan seksual yang beresiko mengalami PTSD.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr Yulastri Arif, S.Kp. M.Kep. |
Uncontrolled Keywords: | kekerasan seksual, remaja, Post traumatic Stress Disorder |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Keperawatan |
Depositing User: | Program S1 Keperawatan |
Date Deposited: | 25 Oct 2019 12:03 |
Last Modified: | 25 Oct 2019 12:03 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/51940 |
Actions (login required)
View Item |