Guswita, Yulmi (2025) ANALISIS PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP PRODUK KERIPIK SINGKONG PADA USAHA KERIPIK BALADO 4x7 DI KOTA PADANG. S1 thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak yulmi.pdf - Published Version Download (341kB) |
|
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
bab 1 yulmi.pdf - Published Version Download (295kB) |
|
|
Text (BAB 5 Penutup)
bab 5 yulmi.pdf - Published Version Download (266kB) |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
daftar pustaka yulmi.pdf - Published Version Download (271kB) |
|
|
Text (skripsi fulltext)
SKRIPSI YULMI FULL TEXT WATERMARK.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Keripik singkong merupakan produk pangan olahan yang digemari oleh berbagai kalangan karena rasanya yang khas, praktis, dan mudah dikonsumsi. Usaha Keripik Balado 4x7 di Kota Padang, berdiri sejak 1972, dikenal dengan varian rasa balado, lado hijau, original, dan durian. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi atribut produk yang mempengaruhi preferensi konsumen serta menentukan atribut yang perlu dipertahankan untuk meningkatkan kepuasan. Sampel penelitian ditentukan dengan teknik accidental sampling sebanyak 36 responden dan dianalisis menggunakan metode Analisis Konjoin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas konsumen adalah perempuan berusia 25–35 tahun, berpendidikan diploma atau sarjana, bekerja sebagai pegawai swasta, dan telah membeli lebih dari tiga kali. Atribut yang paling berpengaruh terhadap preferensi konsumen adalah rasa,diikuti oleh tekstur, ketebalan, ukuran kemasan, warna, dan merek. Kombinasi produk yang paling disukai meliputi rasa balado atau original, tekstur renyah, ketebalan tipis, warna pekat, kemasan kecil (250 gram), serta merek dengan informasi lengkap seperti logo halal dan kontak produsen. Berdasarkan hasil tersebut, disarankan agar Keripik Balado 4x7 menjaga konsistensi rasa, memperbaiki ketebalan potongan melalui penggunaan alat pemotong yang lebih presisi, mencantumkan informasi kemasan dengan jelas, serta bagi peneliti selanjutnya dapat menambah variabel lain seperti harga atau desain kemasan untuk hasil yang lebih komprehensif.
| Item Type: | Thesis (S1) |
|---|---|
| Supervisors: | Dr. Ir. Rusda Khairati, M.Si; Dr. Devi Analia, S.P., M.Si |
| Uncontrolled Keywords: | Preferensi konsumen; analisis konjoin; keripik singkong; atribut produk |
| Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
| Divisions: | Fakultas Pertanian > S1 Agribisnis |
| Depositing User: | S1 Agribisnis Agribisnis |
| Date Deposited: | 06 Nov 2025 03:42 |
| Last Modified: | 06 Nov 2025 03:42 |
| URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/515004 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |

["Plugin/Screen/EPrint/Box/Plumx:title" not defined]
["Plugin/Screen/EPrint/Box/Plumx:title" not defined]