LATE MAJORITY PADA MIGRASI TELEVISI DIGITAL OLEH MASYARAKAT KOTA PADANG

Nurfah, Ain (2024) LATE MAJORITY PADA MIGRASI TELEVISI DIGITAL OLEH MASYARAKAT KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (435kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 (PENDAHULUAN).pdf - Published Version

Download (389kB)
[img] Text (Bab 5 Penutup)
BAB 5 (PENUTUP).pdf - Published Version

Download (267kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (342kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (12MB) | Request a copy

Abstract

Migrasi dari televisi analog ke digital merupakan langkah penting dalam meningkatkan kualitas penyiaran di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses putusan serta tipologi penerimaan inovasi pada masyarakat Kota Padang dalam menghadapi perubahan teknologi TV digital. Dengan menggunakan teori difusi inovasi karya Rogers serta melalui pendekatan campuran, penelitian ini menggabungkan data kuantitatif dari survei dengan wawancara mendalam untuk memperoleh tentang proses putusan inovasi dan tipologi masyarakat dalam migrasi TV digital. Peneliti menggunakan teknik penarikan sampel multistage cluster sampling untuk memperoleh sampel penelitian secara kuantitatif, serta purposive sampling untuk menentukan informan. Temuan dari penelitian ini menghasilkan diantaranya, proses putusan inovasi yang memperoleh nilai tertinggi dalam mengadopsi inovasi TV digital ialah proses konfirmasi yakni dengan nilai rata-rata sebesar 94,27%. Studi ini menemukan bahwa mayoritas akhir (late majority) adalah kelompok paling dominan dalam adopsi TV digital di antara semua tipe penerimaan inovasi lainnya, yakni 34,38% dari total penerima inovasi. Hasil dari analisis juga mengidentifikasi bahwa pada saat keputusan inovasi masyarakat Kota Padang dalam menggunakan TV digital merupakan hasil gabungan antara keputusan individu dan keputusan otoritas. Temuan penelitian ini memberikan wawasan baru tentang migrasi TV digital dengan menunjukkan bahwa seluruh masyarakat Kota Padang telah siap menghadapi migrasi TV digital.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Vitania Yulia, S.Sos., MA
Uncontrolled Keywords: Proses putusan, Tipologi, Migrasi, TV Digital
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: s1 ilmu komunikasi
Date Deposited: 22 Aug 2024 08:54
Last Modified: 22 Aug 2024 08:54
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/478089

Actions (login required)

View Item View Item