Hubungan Tingkat Stres dengan Prestasi Akademik Mahasiswa Keperawatan Universitas Andalas Program A Angkatan 2021

Metrya, Dhinda Aulya (2022) Hubungan Tingkat Stres dengan Prestasi Akademik Mahasiswa Keperawatan Universitas Andalas Program A Angkatan 2021. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (163kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (170kB)
[img] Text (BAB Akhir)
BAB Akhir.pdf - Published Version

Download (79kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (176kB)
[img] Text (Full Text)
Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Mahasiswa tahun pertama salah satunya mahasiswa keperawatan merupakan subjek yang rentan mengalami stres, seperti tekanan terhadap proses akademik, keraguan terhadap masa depan, serta kesulitan dalam beradaptasi dengan lingkungan baru di kampus. Stres dapat menurunkan perhatian, mengurangi konsentrasi, serta menghambat proses pengambilan keputusan. Tingginya derajat kerentanan stres pada mahasiswa berkaitan dengan rendahnya prestasi akademik mahasiswa. Mahasiswa perlu mencapai tingkat prestasi akademik tertentu untuk lulus. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara tingkat stres dengan prestasi akademik pada mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Andalas program A angkatan 2021. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross sectional. Jumlah sampel sebanyak 170 orang dengan cara pengambilan total sampling. Data penelitian ini dikumpulkan dengan instrumen tingkat stres yaitu kuesioner DASS-21 (Depression Anxiety Stres Scale 21) dan prestasi akademik dengan IP mahasiswa melalui media google form. Data ini dianalisis menggunakan uji chi-square dengan SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas tingkat stres pada mahasiswa Fakultas Keperawatan adalah tingkat stres normal sebanyak 63 orang (37,1%) dan tingkat stres yang minoritas yaitu sangat berat sebanyak 14 orang 8,2% dan memiliki IP dengan predikat pujian sebanyak 111 orang (65,3%). Penelitian ini menunjukkan adanya hubungan antara tingkat stres dengan prestasi akademik (p=0,001). Oleh karena itu, perlu diadakan penjelasan terkait dengan proses belajar mengajar serta strategi-strategi yang harus digunakan oleh mahasiswa semester pertama sehingga dapat membantu mahasiswa dan mengatasi perubahan proses belajar dan mengurangi stres yang dialami.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 27 Oct 2022 03:42
Last Modified: 27 Oct 2022 03:42
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/115146

Actions (login required)

View Item View Item