Aktivitas Komunikasi Cyber PR Dalam Penyampaian Informasi Di Kota Padang (Studi Fenomenologi Pegawai Diskominfo Sebagai Humas Publik)

Viona, Putri Yarisda (2022) Aktivitas Komunikasi Cyber PR Dalam Penyampaian Informasi Di Kota Padang (Studi Fenomenologi Pegawai Diskominfo Sebagai Humas Publik). Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (259kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I.pdf - Published Version

Download (217kB)
[img] Text (BAB VI Penutup)
BAB VI.pdf - Published Version

Download (31kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (99kB)
[img] Text (Thesis Full Text)
TESIS VIONA PUTRI YARISDA 2020862003.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Cyber PR Pemerintah Kota Padang saat ini sudah berkonsep pada pemanfaatan media sosial dan Website. Namun Pemerintah Kota Padang belum seutuhnya memasuki PR 4.0 secara efektif. Hal ini disebabkan karena belum baiknya pengelolaan Cyber PR di Diskominfo Kota Padang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengalaman aktivitas komunikasi pegawai Cyber PR Pemerintah Kota Padang yang dilakukan oleh Diskominfo dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, menganalisis konsep aktivitas komunikasi Cyber PR Pemerintah Kota Padang yang dilakukan Diskominfo dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, dan menganalisis makna aktivitas komunikasi Cyber PR Pegawai Pemerintah Kota Padang yang dilakukan Diskominfo dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah paradigma kontruktivis dengan pendekatan fenomenologi Edmund Husserl. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada empat tahapan atau langkah utama yang menjadi dasar acuan pelaksanaan aktivitas Cyber PR bagi pegawai Diskominfo Kota Padang selaku Humas Publik yaitu; tahap pencarian fakta dan masalah, tahap perencanaan, tahap komunikasi, dan tahap evaluasi. Enam konsep aktivitas komunikasi Cyber PR Pemerintah Kota Padang yang dilakukan oleh Diskominfo Kota Padang dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat yaitu; kreasi konten, RSS (notifikasi), fitur sponsor berbayar, dialog interaksi, pembagian link konten, pengawasan dan evaluasi dalam pengelolaan Cyber PR Diskominfo Kota Padang. Dua makna aktivitas komunikasi Pegawai Cyber PR Pemerintah Kota Padang yang dilakukan oleh Diskominfo Kota Padang dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, yakni makna kesulitan dan makna kekhawatiran.

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. Sarmiati, M.Si
Uncontrolled Keywords: Pengalaman Pegawai, Aktivitas Cyber PR, Makna
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 ilmu komunikasi
Date Deposited: 17 Oct 2022 09:44
Last Modified: 17 Oct 2022 09:44
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/114865

Actions (login required)

View Item View Item