Tasya, Ar Rahman (2021) Drug Related Problems (DRPs) pada Pengobatan Pasien Pediatri Penderita Epilepsi di Poliklinik Anak RSUP Dr. M. Djamil Padang. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (cover dan abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version Download (118kB) | Preview |
|
Text (BAB I (Pendahuluan))
BAB I (pendahuluan).pdf - Published Version Download (132kB) |
||
Text (BAB V (Kesimpulan dan Saran))
BAB V (kesimpulan dan saran).pdf - Published Version Download (110kB) |
||
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (136kB) | Preview |
|
Text (Full Text Skirpsi)
full text skripsi.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Obat antiepilepsi (OAE) adalah perawatan utama dalam pengelolaan epilepsi. Pasien penderita epilepsi biasanya membutuhkan terapi obat antiepilepsi jangka panjang sehingga dapat menyebabkan risiko terjadinya drug related problems jika tidak digunakan dengan tepat. Drug Related Problems (DRPs) adalah suatu yang melibatkan terapi obat yang berpotensi mengganggu hasil klinis yang diinginkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dan persentase kejadian drug related problems (DRPs) pada pengobatan pasien pediatri penderita epilepsi. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan mengambil data rekam medis pasien pediatri di Poliklinik Anak RSUP Dr. M. Djamil Padang periode 2019 – 2020 secara retrospektif. Kriteria inklusi penelitian ini adalah pasien pediatri (usia 0 bulan – 16 tahun) penderita epilepsi dengan atau tanpa penyakit penyerta lainnya dan mendapatkan pengobatan epilepsi di Poliklinik Anak RSUP Dr. M. Djamil Padang periode 2019 – 2020. Jumlah pasien yang masuk ke dalam kriteria inklusi sebanyak 38 pasien dengan total 243 kunjungan. Berdasarkan hasil penelitian, dari 243 kunjungan terdapat 65 kunjungan (26,75%) yang mengalami DRPs yang meliputi dosis obat kurang (52%), dosis obat lebih (37,33%), pemilihan obat yang tidak tepat (9,33%), indikasi tanpa terapi (1,33%), dan terapi tanpa indikasi (0%).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | apt. Dian Ayu Juwita, M. Farm |
Uncontrolled Keywords: | Drug Related Problems, epilepsi, pediatri, obat antiepilepsi |
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi |
Depositing User: | s1 Fakultas Farmasi |
Date Deposited: | 01 Dec 2021 07:50 |
Last Modified: | 13 Jan 2023 03:47 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/95984 |
Actions (login required)
View Item |