POLA BAHASA HIPNOSIS DAN STRATEGI NONLINGUISTIK PADA POSTER DI LINGKUNGAN BALAI LATIHAN KERJA PADANG: SEBUAH KAJIAN PSIKOLINGUISTIK

Rikhe, Purnama Sari (2020) POLA BAHASA HIPNOSIS DAN STRATEGI NONLINGUISTIK PADA POSTER DI LINGKUNGAN BALAI LATIHAN KERJA PADANG: SEBUAH KAJIAN PSIKOLINGUISTIK. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover + Abstrak.pdf - Published Version

Download (165kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (259kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab V)
Bab V.pdf - Published Version

Download (61kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (128kB) | Preview
[img] Text (Tesis Full Text)
Tesis Full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pola bahasa hipnosis dan strategi nonlinguistik yang terkandung pada poster yang ada di lingkungan Balai Latihan Kerja (BLK) Padang, serta bagaimana kedua hal tersebut mempengaruhi motivasi siswa BLK Padang dalam mengikuti pelatihan. Penelitian ini merupakan penelitian kombinasi (mixed methods) dengan desain sequential exploratory, yaitu dengan melakukan penelitian kualitatif yang diikuti dengan penelitian kuantitatif. Untuk pengumpulan data kualitatif, metode yang digunakan adalah metode simak yang dilengkapi dengan teknik sadap sebagai teknik dasar, serta teknik rekam dan teknik catat sebagai teknik lanjutan. Data kuantitatif dikumpulkan dengan teknik kuesioner (angket) yang disebarkan kepada 109 responden di BLK Padang. Untuk menganalisis data kualitatif, digunakan metode padan referensial, yaitu dengan merujuk kepada teori pola bahasa hipnosis Milton Model, teori sugesti pikiran bawah sadar, dan teori komunikasi visual. Data kuantitatif dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi linear berganda dengan alat bantu program SPSS (Statistical Product and Service Solutions) for windows versi 19. Kemudian hasil analisis data dijabarkan secara verbal dan juga dilengkapi dengan menggunakan sejumlah gambar, lambang, tabel, dan diagram. Hasil penelitian dari 24 data yang terkumpul menunjukkan bahwa terdapat 9 pola bahasa hipnosis yang terkandung pada poster di BLK Padang, yaitu: 1) pola universal quantifier; 2) pola double bind; 3) pola negative command; 4) pola modal operator; 5) pola embedded command; 6) pola lost performative; 7) pola cause-effect; 8) pola subordinate clause of time; dan 9) pola pacing-leading. Pola yang dominan digunakan oleh produsen poster adalah pola lost performative dan pola negative command. Pola tersebut ditunjang dengan strategi nonlinguistik, yaitu strategi visual dan strategi psikologi. Pada strategi visual ditemukan 3 unsur utama yang digunakan, yaitu: warna, tipografi, dan ilustrasi. Pada strategi psikologi ditemukan 3 strategi dominan, yaitu: penggunaan kata-kata yang emosional, penciptaan suasana relaksasi, dan adanya repetisi. Pola bahasa hipnosis dan strategi nonlinguistik tersebut (baik parsial maupun secara simultan) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap motivasi siswa BLK Padang dalam mengikuti pelatihan. Namun, dari uji koefisien determinasi diketahui bahwa signifikansi kedua faktor tersebut hanya 41,80 % saja. Ini berarti bahwa pola bahasa hipnosis beserta strategi nonlinguistik yang terkandung pada poster-poster yang ada di lingkungan BLK Padang memiliki pengaruh yang lemah terhadap motivasi siswa BLK Padang dalam mengikuti pelatihan.

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. Gusdi Sastra, M. Hum.
Uncontrolled Keywords: komunikasi visual, pola bahasa hipnosis, poster, psikolinguistik, sugesti pikiran bawah sadar.
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: s2 ilmu linguistik
Date Deposited: 03 Sep 2020 08:22
Last Modified: 03 Sep 2020 08:22
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/60961

Actions (login required)

View Item View Item