REFLEKSI NILAI-NILAI BUSHIDO DALAM KEHIDUPAN SAMURAI PEREMPUAN AIZU PADA KOMIK MAKOTO NO KUNI KARYA KANNO AYA

Claudhia, Maulani Wahyuningtyas (2018) REFLEKSI NILAI-NILAI BUSHIDO DALAM KEHIDUPAN SAMURAI PEREMPUAN AIZU PADA KOMIK MAKOTO NO KUNI KARYA KANNO AYA. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
cover+abstrak-.pdf - Published Version

Download (194kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I-.pdf - Published Version

Download (122kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab IV)
BAB IV-.pdf - Published Version

Download (31kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Dapus)
DAFTAR PUSTAKA-.pdf - Published Version

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi (utk upload)-.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK REFLEKSI NILAI-NILAI BUSHIDO DALAM KEHIDUPAN SAMURAI PEREMPUAN AIZU PADA KOMIK MAKOTO NO KUNI KARYA KANNO AYA Oleh Claudhia Maulani Wahyuningtyas Kata kunci: komik, samurai perempuan, bushido, Makoto no Kuni, Sosiologi Sastra Pembahasan dalam skripsi ini adalah mengenai refleksi nilai bushido dalam kehidupan samurai perempuan Aizu pada komik Makoto no Kuni karya Kanno Aya. Teori yang digunakan adalah Sosiologi Sastra oleh Watt yang menyatakan bahwa sastra adalah cerminan masyarakat.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif yang disajikan secara deskriptif, dengan teknik yaitu menganalisis data yang berhubungan dengan nilai-nilai bushido dalam kehidupan samurai perempuan Aizu pada komik Makoto no Kuni, kemudian membandingkannya dengan nilai-nilai bushido dalam kehidupan samurai perempuan di masa feodal Jepang. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis nilai-nilai bushido yang terdapat di kehidupan samurai perempuan Aizu dan menganalisis pandangan masyarakat terhadap samurai perempuan di Aizu yang terdapat dalam komik.Hasil dari penelitian ini ditemukannya persamaan nilai-nilai bushido dalam kehidupan samurai perempuan Aizu pada komik Makoto no Kuni dengan yang ada dalam kehidupan nyata para samurai perempuan. Seperti kejujuran, keberanian dan ketabahan, kebajikan, kesopanan, ketulusan, tanggung jawab dan kesetiaan, kehormatan, dan juga kendali diri. Kemudian ditemukan persamaan pandangan masyarakat Jepang pada komik Makoto no Kuni dengan pandangan masyarakat Jepang terhadap samurai perempuan, yaitu pada masa itu masyarakat Jepang memuji tekad dan semangat para samurai perempuan, tetapi di saat yang sama masyarakat masih meremehkan samurai perempuan karena status perempuan saat itu ada di tempat yang rendah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dra. Eva Najma, M. Hum
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Jepang
Depositing User: s1 sastra jepang
Date Deposited: 24 Jan 2020 10:46
Last Modified: 24 Jan 2020 10:46
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/55966

Actions (login required)

View Item View Item