Rahayu, Wessy Oktari (2025) ENKULTURASI NILAI KELOMPOK PEER GROUP DALAM MEMBENTUK SIKAP DAN MINAT REMAJA (Studi Kasus: Kelompok Siswa dan Siswi SMA 12 Kota Padang). S1 thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak (2).pdf - Published Version Download (351kB) |
|
|
Text (BAB I (Pendahuluan))
BAB I (5).pdf - Published Version Download (263kB) |
|
|
Text (BAB Akhir (Penutup/Kesimpulan))
BAB akhir.pdf - Published Version Download (365kB) |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (372kB) |
|
|
Text (SKRIPSI FULLTEXT)
SKRIPSI WESSY OKTARI RAHAYU_2010823026.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Masa remaja merupakan periode penting dalam pembentukan identitas diri, di mana kelompok teman sebaya (peer group) memiliki peran besar sebagai agen enkulturasi nilai. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana proses enkulturasi nilai dalam kelompok peer group di SMA 12 Kota Padang memengaruhi sikap dan minat remaja, baik dalam aspek akademik, sosial, maupun budaya. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan metode studi kasus. Data dikumpulkan melalui observasi partisipatif, wawancara mendalam, dan dokumentasi, dengan teknik purposive sampling dalam pemilihan informan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi dalam kelompok peer group menjadi media penting dalam pembentukan nilai-nilai seperti solidaritas, dukungan emosional, kompetisi, dan kebersamaan. Nilai-nilai tersebut diinternalisasi melalui aktivitas bersama, komunikasi intensif, dan simbol-simbol kelompok. Proses ini membentuk sikap positif terhadap pendidikan, mendorong partisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler, serta mempengaruhi pilihan minat dan orientasi masa depan remaja. Selain itu, penelitian ini menemukan bahwa meskipun sebagian besar anggota mengikuti nilai kelompok, terdapat pula individu yang menunjukkan resistensi terhadap norma kelompok, yang menjadi bagian dari dinamika pembentukan identitas remaja. Temuan ini menegaskan pentingnya pemahaman peran peer group dalam perkembangan sosial dan kultural remaja, serta memberikan masukan bagi upaya pembinaan karakter di sekolah.
| Item Type: | Thesis (S1) |
|---|---|
| Supervisors: | Dra. Yunarti, M. Hum; Hairul Anwar, M. Si. |
| Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Enkulturasi, Kelompok Teman Sebaya, Sikap, Minat. |
| Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Antropologi Sosial |
| Depositing User: | S1 Antropologi Sosial |
| Date Deposited: | 07 Nov 2025 03:51 |
| Last Modified: | 07 Nov 2025 03:51 |
| URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/514763 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |

["Plugin/Screen/EPrint/Box/Plumx:title" not defined]
["Plugin/Screen/EPrint/Box/Plumx:title" not defined]