Perbuatan Melawan Hukum dalam Sengketa Tanah Akibat Penguasaan Tanah Tanpa Hak Pasca Putusan Nomor 10/Pdt.G/2023/PN.LBB

Fitri, Latifa Annur (2025) Perbuatan Melawan Hukum dalam Sengketa Tanah Akibat Penguasaan Tanah Tanpa Hak Pasca Putusan Nomor 10/Pdt.G/2023/PN.LBB. S1 thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (COVER & ABSTRAK)
COVER & ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (733kB)
[img] Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (201kB)
[img] Text (BAB IV PENUTUP)
BAB IV PENUTUP.pdf - Published Version

Download (39kB)
[img] Text (DAFTAR KEPUSTAKAAN)
DAFTAR KEPUSTAKAAN.pdf - Published Version

Download (169kB)
[img] Text (FITRI LATIFA ANNUR_SKRIPSI FULL)
FITRI LATIFA ANNUR_SKRIPSI FULL.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Perbuatan hukum adalah setiap perbuatan manusia yang dilakukan dengan sengaja untuk menimbulkan hak dan kewajiban. Perbuatan hukum adalah setiap perbuatan subyek hukum (manusia dan badan hukum) yang akibatnya diatur oleh hukum, karena akibat itu bisa dianggap sebagai kehendak dari yang melakukan hukum. Berdasarkan Pasal 1365 KUH Perdata mengatakan bahwa perbuatan melawan hukum merupakan “tiap perbuatan yang melanggar hukum dan membawa kerugian kepada orang lain, mewajibkan orang yang menimbulkan kerugian itu karena kesalahannya untuk menggantikan kerugian tersebut”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui terkait analisis unsur dalam perbuatan melawan hukum dalam penguasaan tanah tanpa hak dan perlindungan hukum bagi pihak yang dirugikan akibat perbuatan melawan hukum dalam sengketa tanah di Lubuk Basung pasca putusan Nomor 10/Pdt.G/2023/PN.LBB. Pada perkara ini adanya tindakan perbuatan melawan hukum dengan melakukan klaim serta penguasaan atas objek perkara. Tindakan yang dilakukan penggugat atau ahli waris yang tidak berhak dengan melakukan penguasaan tanah pada objek perkara tentunya menimbulkan perbuatan melawan hukum sehingga merugikan pihak yang berhak atas haknya terhadap tanah tersebut. Metode penelitian ini digunakan dengan metode yuridis normatif dengan sifat penelitian deskriptif analisis. Penelitian ini menggunakan data hukum sekunder dari bahan hukum primer, bahan hukum sekunder, dan bahan hukum tersier.Teknik pengumpulan datanya dengan studi kepustakaan serta peraturan perundang-undangan dan bahan hukum lainnya. Pengolahan datanya dilakukan dengan mencakup data primer dan data sekunder lalu diolah dan dianalisis secara kualitatif yaitu menggunakan rangkaian dari uraian kalimat dan dihubungkan dengan peraturan perundang-undangan serta pendapat ahli lalu dtarik dalam suatu kesimpulan terkit permasalahan. Hasil penelitiannya yaitu perbuatan yang dilakukan oleh pihak yang tidak memiliki hak atas tanah tersebut adalah perbuatan melawan hukum karena sudah memenuhi semua unsur PMH berdasarkan Pasal 1365 KUH Perdata yaitu adanya perbuatan melawan hukum,adanya kesalahan, adanya kerugian dan adanya hubungan sebab akibat. Dan kemudian untuk perlindungan hukum yang didapatkan oleh pihak yang dirugikan yaitu perlindungan hukum preventif dan represif serta pertanggungjawaban dalam bentuk ganti rugi atas kerugian yang ditimbulkan.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: HJ. ULFANORA, S.H., M.H; DR. MISNAR SYAM, S.H., M.HUM
Uncontrolled Keywords: Perbuatan Melawan Hukum, Sengketa Tanah, Pengusaaan Tanah Tanpa Hak
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > S1 Hukum
Depositing User: S1 Ilmu Hukum
Date Deposited: 17 Apr 2025 03:36
Last Modified: 17 Apr 2025 03:37
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/494269

Actions (login required)

View Item View Item