analisis wacana batimbang tando di kenagarian koto tinggi kecamatan baso kabupaten agam (analisis teks dan konteks)

dapot, dapot anda putra (2019) analisis wacana batimbang tando di kenagarian koto tinggi kecamatan baso kabupaten agam (analisis teks dan konteks). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (cover dan abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (39kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab 1)
bab 1.pdf - Published Version

Download (68kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (23kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (24kB) | Preview
[img] Text (skripsi full)
skripsi full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (569kB)

Abstract

ABSTRAK Dapot Anda Putra. 2018.“Analisis Wacana Pasambahan Batimbang Tando Di Kenagarian Koto Tinggi Kecamatan Baso Analisis Teks dan Konteks”. Skripsi. Jurusan Sastra Minangkabau. Fakultas Ilmu Budaya Universitas Andalas. Pembimbing: 1. Dr. Hasanuddin. M.Si. dan 2. Muchlis Awwali, SS, M.Si. Penelitian ini dilatar belakangi oleh pentingnya menjaga dan menepati sebuah janji dalam batimgang tando. Tujuan penelitian untuk menjelaskan bentuk dan makna teks pasambahan dari batimbang tando dan menjelaskan konteks sosial dan konteks budaya perihal batimbang tando. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori analisis wacana kritis. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, studi pustaka, dan pencatatan. Teknik analisis data dengan merinci dan memilah data-data berdasarkan unsur-unsur yang terdapat didalam acara batimbang tando. Teknik penyajian hasil analisis data menggunakan metode formal dan metode informal. Berdasarkan analisis data terdapat 3 aspek yang tergolong dalam konteks sosial perihal batimbang tando, yaitu: sarana wacana, pelibat wacana, dan medan wacana. Terdapat 7 nilai yang tergolong dalam konteks budaya perihal batimbang tando, yaitu: kesantunan, kesabaran, menepati janji, tanggung jawab, cermat, solidaritas, dan rendah hati. Pelaksanaan batimbang tando dilakukan dengan pasambahan yang diperankan oleh ninik mamak dan urang sumando pihak si alek dan si pangka. Pasambahan yang terdapat dalam pelaksanaan batimbang tando yaitu: pasambahan bana nan taragak, pasambahan mangunyah siriah , pasambahan minum, pasambahan manyampaian tujuan, pasambahan maurak selo, dan pidato ikek tando. Tanda yang disediakan oleh kedua belah pihak untuk saling ditukarkan adalah bareh, jao, kunik, dama untuk anak kemenakan yang pertama kalinya untuk menikah, dan kain sirah atau kain panjang untuk anak kemenakan yang menikah ke dua kali dan seterusnya. Kata kunci: batimbang tando, teks, dan konteks

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Hasanuddin. M.Si
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Daerah
Depositing User: s1 sastra minang
Date Deposited: 31 Jul 2019 10:16
Last Modified: 31 Jul 2019 10:16
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/49142

Actions (login required)

View Item View Item