Upaya Mahasiswa FISIP UNAND Dalam Mengatasi Dampak Negatif Pelaksanaan Program PMM (Pertukaran Mahasiswa Merdeka)

Suhatman Sonia, Sonia (2025) Upaya Mahasiswa FISIP UNAND Dalam Mengatasi Dampak Negatif Pelaksanaan Program PMM (Pertukaran Mahasiswa Merdeka). S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (266kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (408kB)
[img] Text (Bab IV Penutup)
BAB IV Penutup.pdf - Published Version

Download (158kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (229kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) merupakan salah satu kebijakan pemerintah yang tertuang dalam peraturan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 3 Tahun 2020 mengenai Standar Nasional Pendidikan Tinggi. Salah satu program MBKM ini adalah Program Pertukaran Mahasiswa (PMM). Tujuan utama dari program MBKM ini ialah memfasilitasi mahasiswa dalam mengembangkan cara pikir yang komperhensif dibidang keilmuan yang berbeda dari yang ia dalami dan belum pernah ia pelajari sebelumnya. Kemudian program ini juga memberikan bekal kepada mahasiswa dalam penanaman karakter untuk mengenal dan menghargai suku, bangsa, budaya, agama, dan ras. Tujuan umum penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan program MBKM dan program PMM. Tujuan khusus penelitian ini ada dua, yaitu mendeskripsikan dampak yang diterima mahasiswa FISIP Universitas Andalas yang mengikuti program PMM dan mendeskripsikan upaya yang dilakukan mahasiswa FISIP Universitas Andalas dalam mengatasi dampak yang diterima setelah mengikuti program PMM. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam juga studi dokumen. Penentuan informan pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling atau disegaja. Informan penelitian ini berjumlah dua belas informan pelaku dan enam informan pengamat. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tindakan sosial Max Weber. Hasil penelitian ini menunjukkan ada dampak positif yang dirasakan oleh mahasiswa yang mengikuti program PMM, yaitu 1) memberikan pengalaman baru, 2) mengenal budaya lain secara langsung, 3) metode pembelajaran yang lebih aplikatif, 4) memperluas relasi mahasiswa. Lalu dampak negatif yang dirasakan mahasiswa yaitu, 1) tidak tersedianya mata kuliah yang sesuai dengan kampus asal, 2) penurunan indeks prestasi, 3) proses pembelajaran yang tidak efektif, 4) sulitnya mengkonversi ke mata kuliah wajib, 5) bertambahnya masa studi, biaya hidup dan biaya kuliah, 6) terjadinya diskriminasi verbal. Kemudian upaya mahasiswa menyelesaikan kendala, yaitu 1) bekerja sambil kuliah, 2) meningkatkan keaktifan dikelas, 3) menyiapkan syarat administrasi seminar proposal. Selanjutnya upaya dari mahasiswa 1) rutin mengkonfirmasi kepada ketua departemen terkait konversi mata kuliah wajib, 2) bekerja sambil kuliah, 3) mengangsur persyaratan administrasi seminar proposal, 4) berdiskusi bersama dosen PA terkait rencana penelitian, 5) meningkatkan ke aktifan di kelas serta mengoptimalkan persiapan belajar sebelum UTS dan UAS. Dengan berbagai dampak serta upaya yang didapatkan oleh mahasiswa FISIP Universitas Andalas, teori tindakan sosial Max Weber menentukan tindakan mahasiswa yang mengikuti program PMM ini sebagai tindakan yang berorinetasi afektif

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Prof. Dr. Damsar, MA; Dr. Indraddin, M.Si
Uncontrolled Keywords: Program PMM; Dampak Program; Upaya Mengatasi Dampak
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > S1 Sosiologi
Depositing User: s1 sosiologi sosiologi
Date Deposited: 25 Mar 2025 06:10
Last Modified: 25 Mar 2025 06:10
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/491109

Actions (login required)

View Item View Item