Faktor Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Diabetes Melitus Tipe 2 pada Wanita di Wilayah Kerja Puskesmas Biaro

Azeny, Claudya Putri (2024) Faktor Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Diabetes Melitus Tipe 2 pada Wanita di Wilayah Kerja Puskesmas Biaro. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover + Abstrak.pdf - Published Version

Download (247kB)
[img] Text (Bab 1)
Bab 1.pdf - Published Version

Download (137kB)
[img] Text (Bab 6)
Bab 6.pdf - Published Version

Download (50kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (125kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Claudya.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Kec. Ampek Angkek merupakan daerah dengan jumlah kasus diabetes melitus terbanyak di Kab. Agam Sumatera Barat dan terus meningkat pada tahun 2021 – 2023. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian diabetes melitus tipe 2 pada wanita di wilayah kerja Puskesmas Biaro. Penelitian ini dilaksanakan menggunakan desain studi case control. Penelitian dilaksanakan di Kec. Ampek Angkek pada bulan Mei – Juni 2024. Populasi kasus pada penelitian ini adalah wanita yang didiagnosis diabetes melitus tipe 2, sedangkan populasi kontrol adalah wanita yang tidak didiagnosis diabetes melitus tipe 2. Teknik pengambilan sampel dengan simple random sampling. Instrumen penelitian ini adalah kuesioner. Analisis data yang dilakukan adalah univariat, bivariat, dan multivariat. Hasil uji bivariat menunjukkan usia, riwayat keluarga dengan diabetes melitus, tingkat pendidikan, aktivitas fisik, dan stress berhubungan signifikan (p-value<0,05) dengan kejadian diabetes melitus tipe 2 pada wanita. Hasil uji multivariat menunjukkan bahwa aktivitas fisik paling berhubungan dengan diabetes melitus tipe 2 pada wanita. Aktivitas fisik merupakan faktor yang paling berhubungan terhadap kejadian diabetes melitus tipe 2 pada wanita. Disarankan pada Puskesmas Biaro untuk melakukan edukasi dan skrining diabetes melitus tipe 2 secara aktif pada kelompok berisiko.

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: Ade Suzana Eka Putri, SKM., M.Comm Health Sc., Ph.D; Ratno Widoyo, SKM., MKM., Ph.D.
Uncontrolled Keywords: diabetes melitus tipe 2; faktor-faktor; wanita
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > S1 Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 13 Aug 2024 09:11
Last Modified: 29 Oct 2024 04:10
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/473713

Actions (login required)

View Item View Item