PENGARUH EKSTRAK DAUN CINCAU HIJAU RAMBAT (Cyclea barbata L. Miers) TERHADAP KADAR PROTEIN, KADAR AIR, NILAI pH dan AKTIVITAS ANTIOKSIDAN PADA YOGHURT

Muhammad, Al Gifari (2023) PENGARUH EKSTRAK DAUN CINCAU HIJAU RAMBAT (Cyclea barbata L. Miers) TERHADAP KADAR PROTEIN, KADAR AIR, NILAI pH dan AKTIVITAS ANTIOKSIDAN PADA YOGHURT. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (cover dan abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (114kB)
[img] Text (Bab 1)
Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (122kB)
[img] Text (Bab 5)
Bab V Kesimpulan.pdf - Published Version

Download (65kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (160kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI ALGI WATERMARK.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan ekstrak daun cincau hijau rambat pada yoghurt yang ditinjau dari kadar protein, kadar air, nilai pH dan aktivitas antioksidan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 5 Perlakuan dan 4 Ulangan. Perlakuan pada penelitian ini adalah penambahan ekstrak daun cincau hijau rambat yaitu A (0%), B (1%), C (3%), D (5%) dan E (7%). Hasil analisis keragaman penelitian menunjukkan bahwa penambahan ekstrak daun cincau hijau rambat pada yoghurt memberikan pengaruh nyata (P<0,05) terhadap kadar protein, kadar air, nilai pH dan aktivitas antioksidan. Rentang hasil penelitian yoghurt dengan penambahan ekstrak daun cincau hijau rambat yaitu kadar protein 2,40-4,16%, kadar air 83,45-85,74%, nilai pH 4,28-4,19 dan aktivitas antioksidan 26,64-42,70%. Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan bahwa pengaruh penambahan ekstrak daun cincau hijau rambat pada yoghurt pada perlakuan E (7%) memberikan hasil yang terbaik dengan kadar protein 4,16%, kadar air 85,74%, nilai pH 4,19 dan aktivitas antioksidan 42,70%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: drh. Yuherman, MS., Ph.D
Uncontrolled Keywords: Ekstrak, Daun, Cincau, hijau rambat, Yoghurt.
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 peternakan peternakan
Date Deposited: 02 Jan 2024 07:03
Last Modified: 02 Jan 2024 07:09
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/460561

Actions (login required)

View Item View Item