Proses Produksi Serbuk Katekin Dari Gambir Dengan Menggunakan Kombinasi Ball Milling Dan Cyclone Termodifikasi

Randi, Mariyanto (2023) Proses Produksi Serbuk Katekin Dari Gambir Dengan Menggunakan Kombinasi Ball Milling Dan Cyclone Termodifikasi. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (64kB)
[img] Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (45kB)
[img] Text (BAB 5 Penutup)
BAB 5 Penutup.pdf - Published Version

Download (36kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (171kB)
[img] Text (Skripsi full text)
Tugas Akhir fulltext.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Indonesia memiliki jumlah kendaraan sebanyak 133 juta unit pada tahun 2019. Akibatnya dapat menimbulkan efek buruk radikal bebas. Radikal bebas dapat menimbul gangguan pernafasan, stroke, penyakit jantung, dan lain-lain. Radikal bebas dapat dikurangi dengan mengkonsumsi katekin yang memiliki kandungan antioksidan. Katekin banyak beredar dipasaran memiliki ukuran mikro atau lebih besar karena dapat mengurangi keefektifannya, sehingga diperlukan perlakuan untuk membuat serbuk katekin berukuran berukuran lebih kecil. Material berukuran nanometer memiliki nilai perbandingan luas permukaan dan volume yang lebih kecil sehingga membuat material berukuran bersifat lebih reaktif. Proses yang dapat dilakukan untuk mengecilkan material yaitu dengan menggunakan mesin ball mill. Cara kerja mesin ball mill yaitu material berukuran besar dimasukkan kedalam vial atau tabung yang telah diisi oleh media grinding (bola-bola penghancur) dan material serbuk. Bola-bola penghancur akan bertumbukan dengan material yang akan dikecilkan ukurannya saat mesin ball mill dihidupkan. Mesin ball mill pada penilitan kali ini menggunakan media grinding stainless steel berdiameter 10 mm dengan lama penggilingan 15 menit x 4 pada kecepatan 200 rpm. Material katekin digunakan sebanyak 5 gram pada tiap-tiap percobaan. Hasil dari proses ball mill akan dilakukan proses seleksi cyclone termodifikasi untuk menyeleksi material katekin. Kecepatan udara (m/s) pada alat cyclone termodifikasi yaitu 7, 6, 5, 4, dan 3. Proses cyclone termodifikasi menggunakan prinsip gaya sentrifugal untuk dapat menangkap partikel. Hasil dari proses seleksi cyclone akan dianalisa ukuran partikel menggunakan Scanning Electron Microscope (SEM) dan image J. Hasil yang diperoleh dari proses Scanning Electron Microscope (SEM) dan image J yaitu ukuran partikel rata-rata terkecil sebesar 222.65 nm saat kecepatan udara 5 m/s dan terbesar yaitu berukuran 275.95 nm pada kecepatan 3 m/s.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Eng. H. Gunawarman
Uncontrolled Keywords: katekin, mesin ball mill, cyclone, Scanning Electron Microscope (SEM), Image J.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Mesin
Depositing User: s1 teknik mesin
Date Deposited: 10 Nov 2023 04:25
Last Modified: 10 Nov 2023 04:25
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/456736

Actions (login required)

View Item View Item