Titia, Febri Monica (2018) HUBUNGAN KARAKTERISTIK REMAJA PUTRI DENGAN KEJADIAN DISMENOREA PRIMER PADA SISWI KELAS X DAN XI DI SMAN 1 KOTA PADANG TAHUN 2017. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version Download (202kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Published Version Download (170kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 7 Penutup)
BAB 7 Penutup.pdf - Published Version Download (145kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (180kB) | Preview |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi full text.pdf Restricted to Repository staff only Download (14MB) |
Abstract
Latar Belakang dan Tujuan Penelitian Dismenorea primer adalah nyeri kram di perut bagian bawah yang terjadi sebelum atau selama menstruasi. Di SMAN 1 Kota Padang pada siswi kelas X dan XI, kejadian dismenorea primer masih tinggi. Dampak dismenorea primer adalah produktivitas menurun, bolos sekolah, dan merasa terganggu saat beraktivitas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan karakteristik remaja putri dengan kejadian dismenorea primer pada siswi kelas X dan XI di SMA Negeri 1 kota Padang tahun 2017. Metode Penelitian kuantitatif dengan desain cross sectiona study, dilakukan di SMAN 1 Kota Padang pada November 2016 – Februari 2018. Populasi dan sampel penelitian adalah siswi kelas X dan XI sebanyak 106. Pengumpulan data dengan cara proporsional stratified random sampling. Analisis data secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji chi-square, dengan derajat kepercayaan 95% α=0,05. Hasil Hasil penelitian menunjukkan 74,5% siswi kelas X dan XI mengalami dismenorea primer. Hasil uji chi-square menunjukkan tidak terdapat hubungan antara lama menstruasi (p= 0,094) dan terdapat hubungan antara umur menarche (p= 0,012), status gizi (p= 0,001) dan kebiasaan olahraga (p= 0,003) dengan kejadian dismenorea primer pada siswi kelas X dan XI di SMAN 1 Kota Padang tahun 2017. Kesimpulan Terdapat hubungan antara umur menarche, status gizi dan kebiasaan olahraga dengan kejadian dismenorea primer. Daftar Pustaka : 55 (2004 - 2017) Kata Kunci : Karakteristik remaja putri, kejadian dismenorea primer
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | dr. Firdawati, M.Kes, PhD |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Kebidanan |
Depositing User: | s1 kebidanan kebidanan |
Date Deposited: | 17 Apr 2018 12:38 |
Last Modified: | 17 Apr 2018 12:38 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/33072 |
Actions (login required)
View Item |