ikrimah, sukmanius (2018) KARAKTERISTIK SOSIODEMOGRAFI DAN TINGKAT DERESI PASIEN PASCA STROKE DI RSUP DR M DJAMIL PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (505kB) | Preview |
|
|
Text (bab 1 pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (162kB) | Preview |
|
|
Text (bab 6 penutup)
BAB 6 PENUTUP.pdf - Published Version Download (140kB) | Preview |
|
|
Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (191kB) | Preview |
|
Text (full text skripsi)
FULL TEXT SKRIPSI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Depresi pada pasien pasca stroke memiliki resiko tinggi. 50–80% kasus depresi sering tidak terdiagnosis. Gejala depresi sering ditemukan pada pasien pasca stroke karena karakteristik sosiodemografi yang memepengaruhinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi karakteristik sosiodemografi dan tingkat depresi pada pasien pasca stroke. Penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian adalah pasien pasca stroke yang menjalani pengobatan di Poliklink Saraf RSUP dr M Djamil Padang periode 20 Desember 2017 sampai 20 Februari 2018. Sampel ditentukan dengan teknik consecutive sampling diperoleh 70 responden yang memenuhi kriteria inklusi dan eklusi dari 146 responden. Tingkat depresi diukur dengan instrumen Beck Depression Inventory- II (BDI-II) dan hasil didapat dengan analisis univariat menggunakan program SPSS 22 Dari 70 responden penelitian, didapatkan 4 kategori tingkat depresi, yaitu normal (28,6%), ringan (34,3%), sedang (27,1%) dan berat (10%). Karakteristik sosiodemografi yang berpengaruh terhadap munculnya gejala depresi pada penelitian ini terbanyak pada usia 50-59 tahun, perempuan, SMP, ibu rumah tangga, stroke non hemoragik, pasca serangan kurang dari 6 bulan, menikah, dan penghasilan rendah. Depresi terjadi pada sepertiga penderita stroke yang menjalani pengobatan Depresi pasien pasca stroke terkait terutama dengan variabel sosiodemografik. Kata Kunci; karakteristik sosiodemografi, depresi, pasien pasca stroke.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. dr. Yaslinda Yaunin, SpKJ |
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | S1 Pendidikan Kedokteran |
Date Deposited: | 03 Apr 2018 12:40 |
Last Modified: | 03 Apr 2018 12:40 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/32950 |
Actions (login required)
View Item |