PENGARUH PERBEDAAN KONSENTRASI PEREKAT TEPUNG BIJI DURIAN TERHADAP KUALITAS BRIKET AMPAS PENYULINGAN SERAI WANGI (Cymbopogon nardus L.)

Yandra, Yandra Afriyani (2023) PENGARUH PERBEDAAN KONSENTRASI PEREKAT TEPUNG BIJI DURIAN TERHADAP KUALITAS BRIKET AMPAS PENYULINGAN SERAI WANGI (Cymbopogon nardus L.). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (115kB)
[img] Text (BAB I (Pendahuluan))
BAB I (Pendahuluan) .pdf - Published Version

Download (63kB)
[img] Text (BAB V (Penutup))
BAB V (Penutup).pdf - Published Version

Download (60kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (194kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Fulltext.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Briket merupakan bahan bakar padat sebagai sumber energi alternatif yang mengandung karbon dengan bentuk tertentu yang dihasilkan melalui proses pembakaran, pencetakan dan penambahan sejumlah perekat tertentu. Briket dapat dibuat dari berbagai bahan baku seperti serbuk kayu, tempurung kelapa, cangkang kelapa sawit, sekam padi, ampas tebu, tongkol jagung dan lain-lain. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari berbagai konsentrasi perekat tepung biji durian terhadap kualitas briket ampas penyulingan serai wangi yang dihasilkan. Pembuatan briket ini menggunakan bahan perekat tepung biji durian sebanyak 30% dari total berat briket. Variasi perekat yang digunakan adalah 2,5%; 5%; 7,5%; 10%; dan 12,5%. Pembuatan briket terdiri dari beberapa tahapan yaitu persiapan bahan baku, karbonisasi, pengecilan ukuran, pembuatan perekat, pencampuran arang dengan bahan perekat, pencetakan, dan pengeringan briket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan konsentrasi pada pembuatan briket menunjukkan pengaruh yang berbeda nyata terhadap kadar air, kadar abu, kadar zat menguap, nilai kalor, uji laju pembakaran dan lama penyalaan. Perlakuan terbaik pada penelitian ini adalah perlakuan C dengan nilai kadar air 6,35 %, kadar abu 7,85 %, kadar zat menguap 14,15%, nilai kalor 5958,29 kal/g, laju pembakaran 3,54 mg/detik, lama penyalaan 145 menit, dan kuat tekan 5,90 N/cm2.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Daimon Syukri
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: s1 tekhasilpertanian fateta
Date Deposited: 29 Aug 2023 03:24
Last Modified: 29 Aug 2023 03:24
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/211164

Actions (login required)

View Item View Item