PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL UMBI BIT (Beta vulgaris L.) TERHADAP PENINGKATAN STAMINA MENCIT PUTIH JANTAN

Citra, Humairoh Uzra (2016) PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL UMBI BIT (Beta vulgaris L.) TERHADAP PENINGKATAN STAMINA MENCIT PUTIH JANTAN. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (32kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (41kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf - Published Version

Download (32kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (59kB) | Preview
[img] Text (Tugas Akhir Ilmiah utuh)
Tugas Akhir Ilmiah utuh.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pengaruh pemberian ekstrak etanol umbi bit terhadap peningkatan stamina mencit putih jantan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efek peningkatan stamina dari pemberian ekstrak umbi bit pada hewan uji. Penelitian ini menggunakan mencit putih jantan dengan umur 6-8 minggu, bobot 25-35 g sebanyak 25 ekor yang dibagi menjadi 5 kelompok perlakuan uji dengan masing-masing kelompok berjumlah 5 ekor mencit. Dosis ekstrak etanol umbi bit yang diberikan pada penelitian ini adalah dosis 100 mg/kgBB, 200 mg/kgBB dan 400 mg/kgBB, serta sebagai pembanding digunakan kafein 13 mg/kgBB. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan tiga metode, yaitu uji renang, uji gelantung, dan uji dengan alat rotaroad. Data yang diperoleh diolah secara statistik dengan menggunakan ANOVA dua arah dan dilanjutkan dengan Duncan Post Hoc Test (P<0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa esktrak etanol buah bit dengan dosis 400 mg/kgBB memberikan hasil yang paling bagus dan efeknya sama dengan pembanding. Dari hasil tersebut menunjukkan bahwa ekstrak etanol buah bit dapat meningkatkan stamina.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: s1 Fakultas Farmasi
Date Deposited: 14 Sep 2016 07:00
Last Modified: 14 Sep 2016 07:00
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/16664

Actions (login required)

View Item View Item