Representasi Gangguan Kesehatan Mental Dalam Video Dokumenter YouTube (Analisis Semiotika Roland Barthes Pada Video Dokumenter "Kamu Juga Manusia" Oleh Kanal YouTube Menjadi Manusia)

Hanni, Sativa Mujapasa (2022) Representasi Gangguan Kesehatan Mental Dalam Video Dokumenter YouTube (Analisis Semiotika Roland Barthes Pada Video Dokumenter "Kamu Juga Manusia" Oleh Kanal YouTube Menjadi Manusia). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Abstrak)
COVER & ABSTRAK WATERMARK.pdf - Published Version

Download (661kB)
[img] Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (620kB)
[img] Text (BAB 5 Kesimpulan)
BAB 5.pdf - Published Version

Download (340kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (583kB)
[img] Text (Full Text)
full text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK REPRESENTASI GANGGUAN KESEHATAN MENTAL DALAM VIDEO DOKUMENTER YOUTUBE (Analisis Semiotika Roland Barthes pada Video Dokumenter “Kamu Juga Manusia” oleh Kanal YouTube Menjadi Manusia) Oleh: Hanni Sativa Mujapasa 1810861017 Pembimbing: Vitania Yulia, S.Sos., MA Annisa Anindya, S.I.Kom., M.Si Video dokumenter YouTube sebagai bagian dari komunikasi massa, memainkan peran yang signifikan dalam meningkatkan literasi khalayak. Salah satunya mengenai gangguan kesehatan mental yang selama ini kerap direpresentasikan secara dangkal dan cacat oleh media arus utama. Kondisi tersebut memicu kesalahpahaman dan berpotensi mendorong munculnya praktik-praktik yang keliru seperti diskriminasi, glorifikasi, hingga bunuh diri. Video dokumenter “Kamu Juga Manusia” oleh kanal YouTube Menjadi Manusia hadir dengan mendobrak ketidaksesuaian dan ketidakseimbangan tersebut melalui konsep dokumenter yang menawarkan kupasan peristiwa nyata yang disajikan secara natural dan humanis. Penelitian ini dilakukan secara kualitatif dengan menggunakan teori semiotika Roland Barthes dan teori representasi Stuart Hall untuk mengupas bagaimana video dokumenter YouTube merepresentasikan isu gangguan kesehatan mental dan berperan sebagai media literasi kesehatan mental di era digital. Adapun data penelitian didapatkan melalui observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan video dokumenter ini merepresentasikan gangguan kesehatan mental sebagai penyakit/masalah yang serius hingga menghambat individu dalam menjalankan fungsinya sebagai manusia. Selain itu, isu gangguan kesehatan mental juga direpresentasikan sebagai wujud kondisi masyarakat yang sarat stigma dan logika mistika, serta menggambarkan bagaimana norma sosial dan nilai-nilai kebudayaan secara signifikan memengaruhi kesehatan mental individu. Video dokumenter ini juga berperan sebagai media literasi kesehatan mental yang tergolong komplit dengan penyampaian pesan yang komprehensif dan realistis melalui kisah perjalanan tokoh penyintas yang berjuang melawan penyakitnya. Kata Kunci: Analisis Semiotika, Gangguan Kesehatan Mental, Representasi, Video Dokumenter, YouTube.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Vitania Yulia, S.Sos., MA
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: s1 ilmu komunikasi
Date Deposited: 24 Aug 2022 04:00
Last Modified: 24 Aug 2022 04:00
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/109555

Actions (login required)

View Item View Item