Korelasi antara Skor DASS 21 dengan kadar kortisol plasma dan Interleukin-6 pada pasien asma bronkial dengan ansietas

Edo, Yudistira (2021) Korelasi antara Skor DASS 21 dengan kadar kortisol plasma dan Interleukin-6 pada pasien asma bronkial dengan ansietas. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak(1).pdf - Published Version

Download (149kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB VII Penutup akhir)
BAB VII penutup akhir.pdf - Published Version

Download (60kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (199kB) | Preview
[img] Text (TESIS AKHIR FULL TEXT)
tugas akhir utuh.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

PENDAHULUAN Asma bronkial menurut Global Initiative For Asthma (GINA) 2018 merupakan suatu penyakit akibat hiperaktivitas otot pernapasan dimana terjadinya bronkokonstriksi sebagai respon dari pemicu dari lingkungan. Del Giacco et al (2016) mengemukan adanya hubungan yang signifikan antara asma bronkial dan ansietas. Asma yang didahului kecemasan didapatkan prevalensi sebesar 48%, di sisi lain kecemasan didahului asma didapatkan prevalensi sebesar 52% tanpa perbedaan kelompok yang signifikan. METODE PENELITIAN Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan desain cross sectional study, yaitu variabel dependen dan independen yang diperiksa secara bersamaan. HASIL Dari 30 orang pasien penyakit asma bronkial dengan ansietas didapatkan rerata umur pasien adalah 30,1 (5,21) tahun. Pada penelitian ini kelompok umur terbanyak adalah umur 20 – 29 tahun sebanyak 18 orang atau 60%. Jenis kelamin laki-laki sebanyak 14 orang (46,7%) dan jenis kelamin perempuan sebanyak 16 orang (53,3%). Pada penelitian ini didapatkan rerata skor DASS 21 pada pasien asma bronkial dengan ansietas sebesar 10.07 (2,38) yang merupakan derajat ansietas sedang. Rerata kadar kortisol plasma pada pasien asma bronkial dengan ansietas sebesar 7.22 (2.66) ug/dl yang masih dalam batas normal. Rerata kadar IL-6 pada pasien asma bronkial dengan ansietas dengan nilai median sebesar 323,85 ng/ml. KESIMPULAN Didapatkan korelasi negatif dengan kekuatan sangat lemah dan tidak bermakna secara statistik antara Skor DASS 21 dengan kadar kortisol plasma pada pasien asma bronkial dengan ansietas.Didapatkan korelasi positif dengan kekuatan kuat dan bermakna secara statistik antara skor DASS 21 dengan kadar IL-6 pada pasien asma bronkial dengan ansietas.

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr.dr.Arina Widya Murni,SpPD-KPsi.FINASIM
Uncontrolled Keywords: Asma Bronkial, ansietas,Interleukin-6, Kortisol Plasma, DASS 21
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 Program Pendidikan Dokter Spesialis
Date Deposited: 21 Oct 2021 03:38
Last Modified: 21 Oct 2021 03:38
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/93057

Actions (login required)

View Item View Item