Penggunaan Aplikasi Belanja Online (Studi Kasus: Enam Mahasiswa Universitas Andalas)

Salsa, Nuraisyah (2021) Penggunaan Aplikasi Belanja Online (Studi Kasus: Enam Mahasiswa Universitas Andalas). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover.pdf - Published Version

Download (238kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (461kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (117kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (230kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full text)
SKRIPSI Salsa Nuraisyah 1610822001.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan penggunaan aplikasi belanja online di kalangan mahasiswa. Dengan adanya aplikasi belanja online terdapat perubahan perilaku mahasiswa dalam berbelanja, mereka yang menggunakan aplikasi belanja online ini mengatakan bahwa saat ini berbelanja bisa menjadi lebih praktis dan mudah karena bisa dilakukan kapan pun dan dimana pun. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengetahuan mahasiswa terhadap aplikasi belanja online, penggunaan aplikasi belanja online dalam kehidupan sehari-hari, serta analisis faktor yang mempengaruhi mahasiswa menggunakan aplikasi belanja online. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi, serta studi kepustakaan. Metode pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan enam mahasiswa sebagai informan pelaku dan tiga informan pengamat. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa yang sudah mengetahui aplikasi belanja online dan menggunakannya memilih untuk membeli beberapa kebutuhan barang yang diperlukan secara online daripada harus pergi ke pusat perbelanjaan. Terdapat dua faktor yang mempengaruhi mahasiswa Universitas Andalas memilih menggunakan aplikasi belanja online ini untuk berbelanja, yakni faktor internal dan faktor eksternal. Dimana faktor internal berasal dari dalam diri seseorang itu yang berdasarkan pengalaman, motif, dan pandangan mereka. Sedangkan faktor eksternal berasal dari teman atau kelompok referensi mereka. Adapun pandangan mereka terhadap aplikasi belanja online ini yaitu mereka dapat mengefisiensi waktu dan biaya, variasi barang yang ditawarkan pada aplikasi belanja online, dan juga akses yang mudah. Kata kunci: perilaku, aplikasi belanja online, mahasiswa

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr.Erwin, M.Si
Uncontrolled Keywords: perilaku, aplikasi belanja online, mahasiswa
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi
Depositing User: s1 antropologi sosial
Date Deposited: 01 Oct 2021 04:07
Last Modified: 01 Oct 2021 04:07
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/91419

Actions (login required)

View Item View Item