PERENCANAAN STRATEGI PENGEMBANGAN KADAI KOLOK KOTA BUKITTINGGI

Widya, Fatma Dewi (2020) PERENCANAAN STRATEGI PENGEMBANGAN KADAI KOLOK KOTA BUKITTINGGI. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (cover dan abstrak)
cover dan abstrak (2).pdf - Published Version

Download (366kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB_I[1].pdf - Published Version

Download (494kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB akhir)
BAB_VI[1].pdf - Published Version

Download (34kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Daftar_Pustaka[1].pdf - Published Version

Download (155kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full text)
Tugas_Akhir_full_text[1].pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Bukittinggi merupakan daerah kawasan wisata yang banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Sehubungan dengan hal tersebut maka terdapat juga berbagai macam oleh-oleh di daerah kawasan wisata kota Bukittinggi salah satunya pakaian dengan tulisan minang yang saat ini sedang banyak diminati oleh pengunjung. Toko-toko pakaian tersebut sudah banyak terdapat di Bukittinggi dalam bentuk Distribution Outlet (distro). Banyaknya distro yang menjual oleh-oleh sejenis bermunculan di daerah kawasan wisata kota Bukittinggi maka persaingan diantara distro-distro tersebut juga semakin ketat. Terdapat satu distro yang baru berdiri hampir satu tahun yaitu Kadai Kolok. Kadai Kolok merupakan distro yang masih baru dibanding distro-distro lainnya dan belum terlalu banyak diketahui dibanding distro-distro yang sudah lebih dahulu berdiri dan dikenal. Oleh karena itu Kadai Kolok harus mampu mengembangkan dan mempertahankan bisnisnya agar dapat mencapai tujuan yang diinginkan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi posisi kadai kolok dan merancang strategi rencana pengembangan kadai kolok dengan menggunakan metode SWOT. Kemudian dilakukan identifikasi terhadap faktor internal dan faktor eksternal dan menentukan peluang (opportunity), ancaman (threat), kekuatan (strength), dan kelemahan (weakness). Selanjutnya didapatkan posisi menggunakan matriks IE dan diberikan strategi SWOT. Kadai kolok berada pada sel I yang dapat diartikan sedang tumbuh dan membangun. strategi yang paling tepat diterapkan dalam keadaan tumbuh dan membangun ini yaitu strategi intensif dan strategi integratif. Strategi intensif terdiri daeri penetrasi pasar, pengembangan pasar, dan pengembangan produk. Sedangkan strategi integratif terdiri dari integrasi kebelakang, integrasi kedepan, integrasi horisontal. Rencana pengembangan yang perlu dilakukan adalah dengan meningkatkan kualitas produk, memperluas jaringan pasar, selalu menjaga kenyamanan tempat, melakukan inovasi terhadap produk, menciptakan produk yang berbeda, meningkatkan kerjasama, memanfaatkan kemajuan teknologi, memperbaiki sistem manajemen,dan memaksimalkan promosi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prima Fithri, M.T
Uncontrolled Keywords: Distribution Outlet, integratif, intensif, SWOT
Subjects: T Technology > TX Home economics
Divisions: Fakultas Teknik > Industri
Depositing User: S1 Teknik Industri
Date Deposited: 03 Sep 2020 07:41
Last Modified: 03 Sep 2020 07:41
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/60952

Actions (login required)

View Item View Item