ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA LANSIA Ny. N DENGAN KASUS ASAM URAT SERTA PENERAPAN LATIHAN RENTANG GERAK SENDI (ROM) UNTUK MENURUNKAN NYERI SENDI DI RW 5 KELURAHAN JATI KECAMATAN PADANG TIMUR

Adek, Suci Ramadhani (2020) ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA LANSIA Ny. N DENGAN KASUS ASAM URAT SERTA PENERAPAN LATIHAN RENTANG GERAK SENDI (ROM) UNTUK MENURUNKAN NYERI SENDI DI RW 5 KELURAHAN JATI KECAMATAN PADANG TIMUR. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (201kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (311kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 5)
BAB V.pdf - Published Version

Download (179kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA-converted.pdf - Published Version

Download (382kB) | Preview
[img] Text (KIA Full Text)
KIA ADEK FIX.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS ANDALAS LAPORAN ILMIAH AKHIR NERS, Maret 2020 Nama : Adek Suci Ramadhani, S.Kep BP : 1841313015 Asuhan Keperawatan Keluarga Pada Lansia Ny. N Dengan Kasus Asam Urat Melalui Penerapan Latihan Rentang Gerak Sendi (ROM) Untuk Menurunkan Nyeri Sendi Di Rw 5 Kelurahan Jati Kecamatan Padang Timur ABSTRAK Asam urat adalah penyakit yang terjadi karena penumpukan asam urat/kristal asam urat pada jaringan sendi yang menyebabkan sendi mengalami peradangan sehingga menimbulkan rasa nyeri. Nyeri sendi menimbulkan ketidak nyamanan, keterbatasan pergerakan serta penurunan kemampuan dalam melakukan aktivitas sehari-hari yang akan berpengaruh terhadap kualitas hidup lansia. Pada pasien kelolaan ditemukan masalah nyeri dan belum optimalnya perawatan dan peran keluarga dalam perawatan lansia dengan asam urat sehingga diperlukan penanganan dan asuhan keperawatan yang tepat dan berkesinambungan. Penatalaksanaan nonfarmakologi artritis gout dapat dilakukan dengan melakukan latihan fisik ringan seperti latihan rentang gerak sendi (ROM) yang dapat mengurangi nyeri. Tujuan dari Laporan ini adalah memberikan gambaran pelaksanaan asuhan keperawatan yang komprehensif terhadap pasien asam urat serta penerapan latihan rentang gerak sendi (ROM) untuk mengurangi nyeri sendi. Laporan ilmiah ini menggunakan metode studi kasus, sedangkan asuhan keperawatan yang diberikan menggunakan pendekatan proses keperawatan. Hasil akhir pemberian asuhan keperawatan terjadi penurunan skala nyeri, terbukti dengan penurunan skala nyeri dari 5 ke 2. Saran dari laporan ini adalah agar petugas kesehatan dapat menerapkan latihan rentang gerak sendi (ROM) pada lansia dengan asam urat yang mengalami nyeri sendi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr.Rika Sabri, S.Kp.M.Kes.Ns.Sp.Kep.Ko
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 07 Jul 2020 07:08
Last Modified: 07 Jul 2020 07:08
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/59292

Actions (login required)

View Item View Item