Pengaruh Pemberian Extra Virgin Olive Oil Dan Virgin Coconut Oil Terhadap Kadar Kreatinin Darah Pada Tikus Putih Model Preeklampsia

Cahyani, Azzahra (2025) Pengaruh Pemberian Extra Virgin Olive Oil Dan Virgin Coconut Oil Terhadap Kadar Kreatinin Darah Pada Tikus Putih Model Preeklampsia. S1 thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover & Abstract)
COVER ABSTRAK 2.pdf - Published Version

Download (553kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1 .pdf - Published Version

Download (341kB)
[img] Text (Penutup)
PENUTUP.pdf - Published Version

Download (98kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAPUS RARAAAAA.pdf - Published Version

Download (288kB)
[img] Text (Full Text)
SKRIPSI RARAA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (11MB) | Request a copy

Abstract

Preeklampsia mengakibatkan perubahan pada beberapa sistem dan organ termasuk organ ginjal. Extra Virgin Olive Oil (EVOO) dan Virgin Coconut Oil (VCO) diketahui memiliki kandungan antioksidan yang berperan dalam mengurangi stres oksidatif, peradangan sistemik serta dapat meningkatkan fungsi ginjal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian EVOO, VCO dan kombinasinya terhadap tekanan darah sistolik dan diastolik serta kadar kreatinin darah pada tikus putih model preeklampsia. Penelitian ini menggunakan 25 ekor tikus bunting yang dibagi menjadi lima kelompok perlakuan: kelompok kontrol negatif (tikus normal), kelompok kontrol positif (induksi L- NAME dosis 75mg/200gram + PBS secara i.p dari hari ke 9-18 kebuntingan), kelompok perlakuan 1 (induksi L-NAME dan pemberian EVOO 0,9 ml/200 gram secara oral), kelompok perlakuan 2 (induksi L-NAME dan pemberian VCO 0,9 ml/200 gram secara oral), serta kelompok perlakuan 3 (induksi L-NAME dan pemberian kombinasi EVOO + VCO dengan masing-masing dosis 0,45 ml/200 gram secara oral). Semua sediaan uji diberikan satu kali sehari mulai hari ke 1 - 18 kebuntingan. Pemeriksaan tekanan darah menggunakan alat CODA dengan metode tail-cuff auto-pickup sedangkan kadar kreatinin darah diukur menggunakan metode Jaffe. Data hasil penelitian dianalisis secara statistik dengan menggunakan ANOVA satu arah. Hasil analisis menunjukkan bahwa pemberian EVOO, VCO dan kombinasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tekanan darah sistolik dan diastolik serta kadar kreatinin darah pada tikus putih model preeklampsia (p<0,05). Pada penelitian ini kombinasi EVOO dan VCO memberikan pengaruh signifikan terhadap kadar kreatinin darah dibandingkan dengan pemberian EVOO, VCO secara tunggal

Item Type: Thesis (S1)
Supervisors: apt. Elsa Badriyya, M. Si; Prof. Dr. apt. Almahdy A, MS
Uncontrolled Keywords: Preeklampsia; Extra Virgin Olive Oil; Virgin Coconut Oil; L-NAME; kadar kreatin darah; tekanan darah
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Fakultas Farmasi > S1 Farmasi
Depositing User: S1 Fakultas Farmasi
Date Deposited: 14 Apr 2025 02:40
Last Modified: 14 Apr 2025 02:40
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/492339

Actions (login required)

View Item View Item