Hubungan Strategi Manajemen Konflik Perawat dengan Kepuasan Kerja di RSUD dr. Rasidin Padang

Febrianelly, Amanda (2024) Hubungan Strategi Manajemen Konflik Perawat dengan Kepuasan Kerja di RSUD dr. Rasidin Padang. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (125kB)
[img] Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (140kB)
[img] Text (BAB VII Kesimpulan)
BAB VII kesimpulan.pdf - Published Version

Download (47kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (209kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Full Skripsi_Febrianelly Amanda_2011312058.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Konflik yang terjadi pada perawat dapat menurunkan kinerja perawat, sementara dengan menurunnya kinerja perawat akan berdampak ke ketidakpuasan kerja perawat. Maka perawat harus mampu mengelola konflik dengan kemampuan manajemen konflik untuk meningkatkan kepuasan kerja perawat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan strategi manajemen konflik perawat dengan kepuasan kerja di RSUD dr. Rasidin Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini adalah perawat di RSUD dr. Rasidin Padang sebanyak 83 perawat, menggunakan metode proportional random sampling. Waktu penelitian dari tanggal 27 Juni – 02 Juli 2024. Instrumen strategi manajemen konflik menggunakan Thomas-Kilman Conflict Mode Instrument (TKI) dan instrumen kepuasan kerja Minnesota Satisfaction Questionaire (MSQ). Hasil penelitian menunjukkan terdapat 80 (96,4%) perawat memiliki kepuasan kerja yang tinggi, dan strategi manajemen konflik dengan kategori tinggi oleh perawat adalah manajemen konflik kompetisi (2,4%), manajemen konflik kolaborasi (36,1%), manajemen konflik kompromi (72,3%), manajemen konflik menghindar (61,4%), dan manajemen konflik akomodasi (33,7%). Hasil analisis bivariat, terdapat hubungan yang bermakna antara strategi manajemen konflik kompromi dengan kepuasan kerja perawat di RSUD dr. Rasidin Padang (p-value 0,019). Diharapkan kepada manager keperawatan dan pihak rumah sakit memfasilitasi perawat untuk mengembangkan pengetahuan terkait dengan konflik dan manajemen konflik dengan memberikan pendidikan dan pelatihan melalui acara seminar khusus sehingga dapat meningkatkan kemampuan manajemen konflik perawat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Yulastri Arif, S.kp., M.Kep
Uncontrolled Keywords: Perawat, manajemen konflik, kepuasan kerja
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 20 Aug 2024 07:49
Last Modified: 20 Aug 2024 07:49
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/475848

Actions (login required)

View Item View Item