Hubungan Komunikasi Terapeutik Perawat Dengan Kepuasan Keluarga Yang Memiliki Anak Dengan Leukemia di RSUP DR. M. Djamil Padang

Vidya, Rahmi (2024) Hubungan Komunikasi Terapeutik Perawat Dengan Kepuasan Keluarga Yang Memiliki Anak Dengan Leukemia di RSUP DR. M. Djamil Padang. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (cover dan abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (200kB)
[img] Text (bab 1 (pendahuluan))
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (307kB)
[img] Text (bab akhir (penutup))
BAB Akhir (Penutup).pdf - Published Version

Download (173kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (417kB)
[img] Text (FULL TEXT)
Full text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Belum optimalnya komunikasi terapeutik perawat dalam melayani pasien anak dengan kanker leukemia beserta keluarga yang mendampingi akan berdampak kepada penilaian kepuasan keluarga terhadap perawat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan komunikasi terapeutik perawat dengan kepuasan keluarga yang memiliki anak dengan leukemia di RSUP Dr. M. Djamil Padang. Desain penelitian ini menggunakan desain cross sectional study. Sampel penelitian ini adalah keluarga pasien anak dengan leukemia yang berjumlah 47 orang dan menggunakan teknik consecutive sampling. Penelitian ini menggunakan kuesioner GITCS (Global Interprofessional Therapeutic Communication Scale) dan ServQual (Service Quality). Hasil penelitian didapatkan bahwa sebagian besar responden (68,1%) menilai komunikasi terapeutik perawat baik dan (57,4%) responden puas selama menjalani perawatan. Uji chi square menunjukkan adanya hubungan yang bermakna antara komunikasi terapeutik perawat dengan kepuasan keluarga yang memiliki anak dengan leukemia (p=0,004). Perawat onkologi diharapkan mampu mengoptimalkan komunikasi terapeutik dalam pemberian pelayanan dengan cara mengurangi sanggahan, memberikan penjelasan pilihan atau alternatif dan meminta saran dari pasien dan keluarga serta perlu adanya perhatian pada aspek kelengkapan sarana dan prasarana seperti kotak saran, instrumen kepuasan dan bel di dekat tempat tidur pasien untuk meningkatkan kepuasan pasien dan keluarga khususnya dalam pelayanan komunikasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. Ns. Dwi Novrianda, M.Kep
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 29 Feb 2024 10:15
Last Modified: 29 Feb 2024 10:15
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/464417

Actions (login required)

View Item View Item