ASUHAN KEPERAWATAN LANSIA DENGAN PENERAPAN LATIHAN KESEIMBANGAN TERHADAP RESIKO JATUH DI PANTI SOSIAL TRESNAWERDHA (PSTW) SABAI NAN ALUIH SICINCIN KABUPATEN PADANG PARIAMAN

Laras, Hayuning Astuti (2023) ASUHAN KEPERAWATAN LANSIA DENGAN PENERAPAN LATIHAN KESEIMBANGAN TERHADAP RESIKO JATUH DI PANTI SOSIAL TRESNAWERDHA (PSTW) SABAI NAN ALUIH SICINCIN KABUPATEN PADANG PARIAMAN. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
KARYA ILMIAH AKHIR.pdf - Published Version

Download (85kB)
[img] Text (BAB 1)
bab 1.pdf - Published Version

Download (166kB)
[img] Text (BAB 5)
bab 5_compressed.pdf - Published Version

Download (26kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
LARAS DAPUS.pdf - Published Version

Download (71kB)
[img] Text (KIA FULL TEXT)
watermak.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pendahuluan: Setiap tahun jutaan lansia dengan usia >65 tahun mengalami cedera serius akibat jatuh. Hal ini dikarenakan semakin tua usia seseorang maka resiko untuk mengalami jatuh akan semakin tinggi. Berdasarkan data Kemenkes (2021) kejadian jatuh pada lansia semakin meningkat seiring dengan bertambahnya usia yaitu usia usia 65-74 tahun sebanyak (67,1%) dan usia >75 tahun sebanyak (78,2%). Apabila tidak segera diberikan penatalaksanaan yang tepat akan menyebabkan timbulnya dampak seperti patah tulang, keseleo otot, luka bahkan kematian. Salah satu penatalaksanaan nonfarmakologis yang dianjurkan pada lansia dengan resiko jatuh yaitu dengan latihan keseimbangan yang berfokus pada inti tubuh sehingga dapat mengembalikan koordinasi dan kekuatan seluruh anggota tubuh untuk mengurangi risiko jatuh. Tujuan: Memberikan asuhan keperawatan pada lansia dengan penerapan latihan keseimbangan terhadap resiko jatuh. Metode: Menggunakan metode studi kasus dan memberikan asuhan keperawatan dengan pendekatan proses keperawatan. Hasil: Dari asuhan keperawatan yang diberikan selama 4 kali dalam 1 minggu selama 20 menit menunjukkan bahwa latihan keseimbangan efektif dalam meningkatkan keseimbangan dan mengurangi resiko jatuh. Pada awal pengukuran Berg Balance Scale (BBS) didapatkan skor 38 dan setelah dilakukan pengukuran pada pertemuan terakhir berada pada skor 41. Kesimpulan: Latihan keseimbangan efektif meningkatkan keseimbangan dan mengurangi resiko jatuh pada lansia. Saran: Dapat dijadikan salah satu intervensi dalam pencegahan jatuh pada lansia dengan penerapan latihan

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Mohd. Jamil, S.Kp, M.Biomed
Uncontrolled Keywords: Lansia, Resiko jatuh, Latihan Keseimbangan
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program S1 Keperawatan
Date Deposited: 31 Oct 2023 01:57
Last Modified: 31 Oct 2023 01:57
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/455830

Actions (login required)

View Item View Item