HUBUNGAN PENGETAHUAN, STATUS GIZI, DAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET TAMBAH DARAH DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA REMAJA PUTRI DI SMAN 5 KUMPEH ULU MUARO JAMBI TAHUN 2023

Sharah, Fitriani (2023) HUBUNGAN PENGETAHUAN, STATUS GIZI, DAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET TAMBAH DARAH DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA REMAJA PUTRI DI SMAN 5 KUMPEH ULU MUARO JAMBI TAHUN 2023. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak - Sharah Fitriani - 1611223004.pdf - Published Version

Download (100kB)
[img] Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1 (Pendahuluan) - Sharah Fitriani - 1611223004.pdf - Published Version

Download (153kB)
[img] Text (BAB Akhir Kesimpulan)
BAB Akhir (Penutup) - Sharah Fitriani -1611223004.pdf - Published Version

Download (74kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka - Sharah Fitriani - 1611223004.pdf - Published Version

Download (148kB)
[img] Text (Skripsi full text)
Draft Skripsi Sharah Fitriani 1611223004 Ilmu Gizi Unand.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan Angka kejadian anemia di dunia maupun di Indonesia meningkat setiap tahun. Remaja putri adalah salah satu kelompok yang rentan terkena anemia, beberapa faktor penyebab anemia adalah pengetahuan, status gizi, dan kepatuhan konsumsi tablet tambah darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan, status gizi dan kepatuhan konsumsi tablet tambah darah dengan kejadian anemia pada remaja putri di SMA Negeri Kumpeh Ulu Muaro Jambi tahun 2023. Metode Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional, dilakukan di SMAN Negeri 5 Kumpeh Ulu Muaro Jambi pada bulan Mei sampai Juli 2023. Populasi adalah seluruh siswi kelas XI dan XII yang berjumlah 52 orang yang sekaligus menjadi sampel. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuesioner dan pengukuran antropometri. Analisis data secara univariat dan bivariat menggunakan uji Chi square. Hasil Hasil penelitian menunjukkan sebesar 78,8% siswi menderita anemia, siswi dengan tingkat pengetahuan baik sebesar 67,3%, siswi dengan status gizi normal sebesar 71,2%, dan siswi yang tidak patuh konsumsi TTD sebesar 78,8%. Hasil uji statistik menunjukkan terdapat hubungan yang bermakna antara kepatuhan konsumsi tablet tambah darah dengan kejadian anemia (p=0,001) tetapi, tidak terdapat hubungan antara pengetahuan dengan kejadian anemia dan tidak terdapat hubungan antara status gizi dengan kejadian anemia. Kesimpulan Terdapat hubungan antara kepatuhan konsumsi tablet tambah darah dengan kejadian anemia dan tidak terdapat hubungan antara pengetahuan dan status gizi dengan kejadian anemia pada remaja putri pada remaja putri di SMAN 5 Kumpeh Ulu Muaro Jambi. Diharapkan kepada remaja putri untuk meningkatkan pengetahuan tentang anemia dan kepatuhan dalam mengkonsumsi tablet tambah darah sehingga dapat menjaga kadar Hb tetap normal. Daftar Pustaka : 57 (2004-2023) Kata Kunci : anemia, kepatuhan konsumsi tablet tambah darah, pengetahuan, remaja putri, status gizi

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Denas Symond, MCN
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 gizi gizi
Date Deposited: 13 Sep 2023 08:39
Last Modified: 13 Sep 2023 08:39
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/213659

Actions (login required)

View Item View Item