Faktor yang Berhubungan dengan Personal Hygiene Pada Penyandang Disabilitas di Panti Sosial Bina Grahita Harapan Ibu Padang Tahun 2023

Diana, Rahma Citra (2023) Faktor yang Berhubungan dengan Personal Hygiene Pada Penyandang Disabilitas di Panti Sosial Bina Grahita Harapan Ibu Padang Tahun 2023. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (46kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (89kB)
[img] Text (Bab 6 Kesimpulan dan Saran)
Bab Akhir.pdf - Published Version

Download (35kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi fulltext.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (72kB)

Abstract

Tujuan Penelitian: Penyandang disabilitas memiliki keterbatasan intelektual yang menyebabkan penyandang disabilitas sulit merawat kebersihan diri. Pada tahun 2018 proporsi disabilitas di Sumatera Barat 32%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan personal hygiene pada penyandang disabilitas di Panti Sosial Bina Grahita Harapan Ibu Padang. Metode: Penelitian kuantitatif dengan metode cross sectional. Populasi berjumlah 100 orang dan sampel 84 orang. Teknik pengambilan sampel Simple Random Sampling. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan uji chi-square. Hasil: Sebagian besar (76,2%) penyandang disabilitas di Panti Sosial Bina Grahita Harapan Ibu Padang memiliki personal hygiene buruk. Hasil analisis bivariat terdapat hubungan pengetahuan (p-value = 0,041), sikap (p-value = 0,001), dan peran teman sebaya (p-value = 0,017). Tidak terdapat hubungan pada peran pembimbing (p-value = 0,108). Kesimpulan: Terdapat hubungan personal hygiene dengan pengetahuan, sikap, dan peran teman sebaya. Tidak terdapat hubungan personal hygiene dengan peran pembimbing. Diharapkan kepada pihak panti dapat meningkatkan pemantauan terhadap pola kebersihan penyandang disabilitas secara berkala. Kata Kunci : Personal Hygiene, Penyandang Disabilitas, Tunagrahita

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 11 Sep 2023 04:55
Last Modified: 11 Sep 2023 04:55
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/213316

Actions (login required)

View Item View Item