Noverlyn, Ersa (2021) PENGARUH KONSUMSI MAKANAN KARIOGENIK DENGAN TINGKAT KEJADIAN KARIES GIGI PADA ANAK USIA SEKOLAH DASAR. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version Download (158kB) |
|
Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I Pendahuluan.pdf - Published Version Download (578kB) |
|
Text (BAB III Penutup)
BAB III Penutup.pdf - Published Version Download (461kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (169kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (710kB) |
Abstract
Karies gigi merupakan masalah kesehatan gigi dan mulut yang rentan dialami oleh anak usia sekolah dasar. Karies gigi merupakan suatu penyakit jaringan keras gigi yang ditandai dengan terjadinya demineralisasi gigi. Karbohidrat merupakan substrat yang dapat difermentasikan oleh mikroorganisme rongga mulut. Makanan yang mengandung karbohidrat berkontribusi dalam terjadinya karies gigi, terutama karbohidrat sederhana seperti sukrosa yang sangat kariogenik. Makanan kariogenik merupakan makanan yang banyak mengandung karbohidrat serta memiliki rasa yang manis sehingga banyak dikonsumsi oleh anak usia sekolah dasar. Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsumsi makanan kariogenik dengan kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar. Penulisan skripsi dilakukan dengan cara mengumpulkan dan menelaah berbagai literatur mengenai pengaruh konsumsi makanan kariogenik dengan kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar. Makanan kariogenik sering di konsumsi oleh anak usia sekolah dasar diantaranya yaitu cokelat, permen, biskuit, dan es krim. Kebiasaan konsumsi makanan kariogenik dengan frekuensi yang tinggi oleh anak dapat mengakibatkan bakteri Streptoccocus mutans memfermentasikan karbohidrat pada makanan sehingga menghasilkan asam dan menyebabkan penurunan pH plak dalam waktu lama lalu dapat memicu terjadinya proses demineralisasi gigi. Kesimpulan dari skripsi ini adalah jenis makanan kariogenik yang dikonsumsi serta frekuensi konsumsi makanan kariogenik lebih dari 1 kali dalam sehari dapat meningkatkan kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | drg. Sri Ramayanti, M.DSc, Sp.KGA |
Uncontrolled Keywords: | karies gigi, makanan kariogenik, sukrosa |
Subjects: | R Medicine > RK Dentistry |
Divisions: | Fakultas Kedokteran Gigi |
Depositing User: | s1 pendidikan dokter gigi |
Date Deposited: | 07 Sep 2023 02:48 |
Last Modified: | 07 Sep 2023 02:48 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/212551 |
Actions (login required)
View Item |