Muhammad, Hafni (2023) Profil Penderita Gastroesophageal Reflux Disease di RSUP Dr. M. Djamil Padang Tahun 2019-2020. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
cover dan abstrak.pdf - Published Version Download (151kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (136kB) |
|
Text
BAB 6 Kesimpulan.pdf Download (104kB) |
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (145kB) |
|
Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
GERD merupakan penyakit yang disebabkan refluks abnormal isi lambung ke esofagus atau sekitarnya yang menimbulkan gejala dan menyebabkan kerusakan mukosa. Kasus GERD cenderung mengalami peningkatan tiap tahunnya. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan teknik total sampling. Penelitian mengambil data dari rekam medis pasien dengan variabel yang diteliti yaitu penderita GERD berdasarkan usia, jenis kelamin, indeks massa tubuh, riwayat diabetes melitus, keluhan utama, pemeriksaan endoskopi, jenis terapi dan komplikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penderita GERD di RSUP Dr. M. Djamil Padang tahun 2019–2020. Hasil penelitian mendapatkan 65 pasien GERD yang melaksanakan pemeriksaan endoskopi. Berdasarkan usia dan jenis kelamin, GERD lebih sering terjadi pada kelompok usia 30-39 tahun sebanyak 19 orang (29,2%), dan lebih sering terjadi pada laki-laki sebanyak 36 pasien (55,4%) sedangkan perempuan hanya 29 orang (44,6%). Penelitian ini mendapatkan sebanyak 30 pasien (46,2%) memiliki indeks massa tubuh obesitas. Penderita GERD yang memiliki riwayat diabetes sebanyak 40 orang. Keluhan utama pada pasien GERD yaitu regurgitasi+heartburn. Berdasarkan pemeriksaan endoskopi didapatkan sebagian besar dengan Grade A 45 orang (69,2%). Jenis terapi yang paling sering diberikan pada pasien GERD berupa kombinasi PPI+mukoprotektor (53,9%). Sebagian besar pasien GERD tidak mengalami komplikasi. Kesimpulan penelitian ini adalah GERD lebih sering terjadi pada pria dengan kelompok usia 30-39 tahun dengan IMT obesitas memiliki riwayat diabetes, memiliki keluhan utama heartburn+regurgitasi dengan derajat keparahan Grade A, diberikan kombinasi PPI+mukoprotektor dan tidak mengalami komplikasi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. dr. Saptino Miro, Sp.PD-KGEH, FINASIM |
Uncontrolled Keywords: | GERD, Obesitas, Grade A, PPI |
Subjects: | R Medicine > RC Internal medicine |
Divisions: | Fakultas Kedokteran |
Depositing User: | S1 Pendidikan Kedokteran |
Date Deposited: | 08 Jul 2023 07:25 |
Last Modified: | 08 Jul 2023 07:25 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/205612 |
Actions (login required)
View Item |