PERBEDAAN ASUPAN ZAT GIZI PENDERITA KANKER PAYUDARA DENGAN TIDAK PENDERITA KANKER PAYUDARA PADA WANITA DI POLI BEDAH RSUD Dr. ACHMAD MOCHTAR BUKITTINGGI TAHUN 2016

RISYA, AHRIYASNA (2016) PERBEDAAN ASUPAN ZAT GIZI PENDERITA KANKER PAYUDARA DENGAN TIDAK PENDERITA KANKER PAYUDARA PADA WANITA DI POLI BEDAH RSUD Dr. ACHMAD MOCHTAR BUKITTINGGI TAHUN 2016. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (116kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (81kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB VI)
BAB VI.pdf - Published Version

Download (35kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (39kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI FULL TEXT)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Tujuan Penelitian Kanker payudara adalah suatu penyakit dimana terjadi pertumbuhan berlebihan dari sel-sel (jaringan) payudara. Di RSUD Dr.Achmad Mochtar terjadi kenaikan kejadian kanker payudara lebih dari 100% dari tahun 2014-2015 di rawat jalan dengan jumlah kasus baru 174 kasus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedan asupan zat gizi penderita kanker payudara dengan tidak penderita kanker payudara pada wanita di poli bedah RSUD Dr. Achmad Mochtar Bukittinggi tahun 2016. Metode Rancangan yang digunakan adalah case-control, responden penelitian ini adalah pasien rawat jalan poli bedah dan poli mata. Metode pengambilan sampel dengan Consecutive Sampling dengan jumlah responden 78 orang. Uji statistik yang digunakan adalah Independent Sample T-test dengan Cl 95%. Hasil Kelompok kasus memiliki rata-rata asupan zat gizi makro lebih tinggi dibandingkan kelompok kontrol , dan kelompok kontrol memiliki rata-rata asupan zat gizi mikro lebih tinggi dibandingkan kelompok kasus. Hasil analisa bivariat menyatakan bahwa untuk zat gizi makro nilai p (< 0,05) artinya terdapat perbedaan asupan zat gizi makro antara kedua kelompok tersebut, sedangkan zat gizi mikro tidak terdapat perbedaan bermakna antara kedua kelompok (p > 0,05). Kesimpulan Terdapat perbedaan asupan zat gizi makro responden, dan tidak terdapat perbedaan asupan zat gizi mikro responden. Disarankan kepada wanita untuk menjaga pola hidup dan pola makan yang sehat untuk menghindari risiko terkena kanker payudara. Daftar Pustaka : 42 (1995-2013) Kata Kunci : Zat gizi makro, Vitamin A, C, E, betakaroten, Kanker Payudara

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 gizi gizi
Date Deposited: 25 Jul 2016 06:49
Last Modified: 25 Jul 2016 06:49
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/12445

Actions (login required)

View Item View Item