Hubungan Pengetahuan dan Sikap dengan Tindakan Menstrual Hygiene pada Siswi SMP Negeri 10 Padang

Aziva Angreni, Aziva (2016) Hubungan Pengetahuan dan Sikap dengan Tindakan Menstrual Hygiene pada Siswi SMP Negeri 10 Padang. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (129kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (144kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB VII)
BAB VII.pdf - Published Version

Download (126kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (207kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI-AZIVA ANGRENI-1210323029-FKEP-UNAND.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Menstrual hygiene masih merupakan hal yang tabu dibicarakan oleh kalangan remaja. Usia remaja yang telah memasuki usia menarche meningkatkan resiko terhadap masalah reproduksi dan saluran perkemihan. Hal ini menjadi aspek penting dari pendidikan kesehatan untuk remaja karena pengetahuan awal mengenai kebersihan menstruasi merupakan penentuan kesehatan remaja ketika dewasa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap dengan tindakan menstrual hygiene pada siswi SMP Negeri 10 Padang tahun 2016. Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional dengan sampel yaitu siswi kelas VII yang telah mengalami menstruasi sebanyak 98 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner tentang pengetahuan, sikap dan tindakan menstrual hygiene. Data dianalisis menggunakan uji Chi-Square dengan p<0,05. Hasil penelitian didapatkan bahwa kurang dari separuh responden (42,9%) memiliki pengetahuan tentang menstrual hygiene dengan kategori cukup, lebih dari separuh responden (54,1%) memiliki sikap menstrual hygiene dengan kategori positif dan lebih dari separuh responden (84,7%) memiliki tindakan menstrual hygiene dengan kategori cukup. Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan tindakan menstrual hygiene (p=0,017) dan terdapat hubungan yang bermakna antara sikap dengan tindakan menstrual hygiene (p=0,021). Peneliti menyarankan responden dapat meningkatkan pengetahuan dengan peer group, memperbanyak mencari informasi untuk meningkatkan pengetahuan kesehatan yang lebih baik mengenai menstrual hygiene.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Program Profesi Ners
Date Deposited: 14 Jul 2016 07:05
Last Modified: 14 Jul 2016 07:05
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/11985

Actions (login required)

View Item View Item