FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TINDAKAN TIDAK AMAN (UNSAFE ACTION) PADA PEKERJA BAGIAN PRODUKSI DI PT. LEMBAH KARET PADANG

Valda, Yasmina Putri (2022) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TINDAKAN TIDAK AMAN (UNSAFE ACTION) PADA PEKERJA BAGIAN PRODUKSI DI PT. LEMBAH KARET PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (COVER+ABSTRAK)
Cover+Abstrak_Valda Yasmina Putri_1811213032.pdf - Published Version

Download (134kB)
[img] Text (BAB I PENDAHULUAN)
Bab I Pendahuluan_Valda Yasmina Putri_1811213032.pdf - Published Version

Download (251kB)
[img] Text (BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN)
Bab VI Kesimpulan dan Saran_Valda Yasmina Putri_1811213032.pdf - Published Version

Download (118kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka_Valda Yasmina Putri_1811213032.pdf - Published Version

Download (233kB)
[img] Text (TUGAS AKHIR FULL TEXT)
Skripsi Full_Valda Yasmina Putri_1811213032.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Tujuan: Unsafe action adalah tindakan yang dapat membahayakan pekerja itu sendiri maupun orang lain yang dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan. Berdasarkan data yang diambil di PT. Lembah Karet Padang didapatkan sebanyak 38 kasus kecelakaan kerja sepanjang lima tahun terakhir. Berdasarkan hasil survei, sebagian besar kecelakaan kerja disebabkan oleh unsafe action. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan unsafe action pada pekerja bagian produksi di P.T. Lembah Karet Kota Padang. Metode: Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional, populasi sebanyak 230 orang yaitu pekerja pada bagian produksi di PT. Lembah Karet dengan jumlah sampel 68 orang. Teknik pengambilan sampel secara proportional random sampling, pengolahan data dilakukan secara univariat dan bivariat. Analisis data dengan uji chi-square dengan derajat kepercayaan 95%. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa pekerja melakukan unsafe action 70,6%, mempunyai pengetahuan cukup 73,5%, sikap negatif 64,7%, kelelahan sedang 70,6%, dan motivasi sedang 58,8%. Variabel yang berhubungan dengan unsafe action berdasarkan uji statistik (p-value < 0,05) yaitu pengetahuan (p=0,025), sikap (p=0,000), kelelahan (p=0,005), dan motivasi (p=0,002). Kesimpulan: Variabel pengetahuan, sikap, kelelahan, dan motivasi memiliki hubungan dengan unsafe action di PT. Lembah Karet Padang. Diharapkan kepada perusahaan dan instansi terkait untuk melaksanakan pengawasan dan evaluasi, mengadakan pelatihan, dan memberlakukan award and punishment.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 07 Oct 2022 04:52
Last Modified: 07 Oct 2022 04:52
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/114346

Actions (login required)

View Item View Item