Joly, Amelia (2014) ANALISIS INTEGRASI TERNAK SAPI DAN TANAMAN KELAPA SAWIT (Studi Kasus: Kelompok Tani Lubuk Gadang Kecamatan Luhak Nan Duo Kabupaten Pasaman Barat). Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
Text (SKRIPSI)
201410311140st_analisis integrasi 2.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (597kB) |
Abstract
Rendahnya produksi dan produktivitas ternak sapi masih belum bisa mengimbangi jumlah permintaan terhadap produk sapi potong. Disisi lain, dampak negatif akibat pergeseran fungsi lahan pertanian menjadi non-pertanian yang terus meningkat menyebabkan sumber dan ketersediaan hijauan yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pakan menjadi terbatas. Oleh karena itu, dalam upaya meningkatkan produktivitas sapi, perlu dilakukan mencari sumber pakan alternatif seperti produk samping industri sawit. Tujuan dari penelitian adalah menganalisis: (1) Pelaksanaan integrasi sapi potong dan tanaman kelapa sawit, (2) Kendalakendala yang dihadapi dalam pelaksanaan integrasi sapi potong dengan tanaman kelapa sawit. Penelitian dilakukan pada Kelompok Tani Lubuk Gadang Kecamatan Luhak Nan Duo Kabupaten Pasaman Barat. Penelitian menggunakan metode survey dan observasi langsung menggunakan kuesioner dengan responden 16 orang. Penelitian dilaksanakan pada 15 Februari-10 Maret 2014. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yang dibandingkan dengan indikator keberhasilan dari program integrasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa integrasi sapi potong dengan tanaman kelapa sawit belum berlangsung optimal, pakan yang diberikan berupa rumput (100%) kepada sapi potong dan feses diberikan untuk kelapa sawit (100%) dalam bentuk yang belum diolah. Kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan integrasi sapi potong dengan tanaman kelapa sawit adalah pengetahuan yang kurang tentang integrasi serta penguasaan teknologi pengolahan limbah ternak maupun limbah kelapa sawit masih rendah, sehingga penerapan integrasi belum optimal dilakukan. Kata kunci: Integrasi, Sapi Potong, Kelapa Sawit, Kelompok Tani, Pasaman Barat
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | Yth Vebi Dwi Putra |
Date Deposited: | 24 May 2016 09:48 |
Last Modified: | 24 May 2016 09:48 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/9472 |
Actions (login required)
View Item |