ANALISIS VARIASI SPASIAL KONSENTRASI LOGAM KADMIUM (Cd), TIMBAL (Pb), DAN KROMIUM (Cr) DI SUNGAI BATANG ARAU, PADANG SUMATERA BARAT

HUKAMA, HAMID (2014) ANALISIS VARIASI SPASIAL KONSENTRASI LOGAM KADMIUM (Cd), TIMBAL (Pb), DAN KROMIUM (Cr) DI SUNGAI BATANG ARAU, PADANG SUMATERA BARAT. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Fulltext)
201410220939nd_ta hukama hamid 09101942021.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (634kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis konsentrasi logam Cd, Pb, dan Cr di sepanjang Sungai Batang Arau, meliputi analisis deskriptif yang menyajikan profil konsentrasi, analisis korelasi antar parameter dan analisis variasi spasial. Hasil penelitian menunjukkan konsentrasi ketiga logam meningkat dari hulu hingga hilir sungai. Rentang konsentrasi rata-rata Cd dan Cr adalah 0,049-0,089 mg/l dan 0,021-0,081 mg/l, di semua lokasi sampling telah melewati baku mutu menurut Peraturan Gubernur Sumatera Barat Nomor 5 tahun 2008. Konsentrasi rata-rata Pb adalah 076-0,189 mg/l, juga telah melewati baku mutu kecuali pada bagian hulu. Dari analisis korelasi Rank Spearman diperoleh korelasi kuat, positif, dan signifikan antar konsentrasi Cd dengan Pb dan Cr (r=0,714) dan korelasi sangat kuat, positif, dan signifikan antar konsentrasi Pb dengan Cr (r=1,000). Dengan pH, konsentrasi Cd berkorelasi kuat, negatif, dan signifikan (r=-0,741), sedangkan Pb dan Cr berkorelasi sangat kuat, negatif, dan signifikan (r=-0,929). Ketiga logam tidak berkorelasi signifikan dengan DO (r=0,238; -0,524 dan -0,524) dan dengan temperatur (r= -0,405; 0,167; 0,167), namun berkorelasi kuat, positif dan signifikan dengan debit (r=0,714), kecuali Cd (r=0,381). Analisis spasial menggunakan ANOVA dengan tingkat kepercayaan 95% menunjukkan perbedaan lokasi sampling tidak mengakibatkan perbedaan yang signifikan terhadap perubahan konsentrasi Cd, Pb, dan Cr di sepanjang Sungai Batang Arau (p>0,05). Kata Kunci: Batang Arau, Cd, Pb, Cr, analisis korelasi, analisis variasi spasial

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Lingkungan
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 21 May 2016 04:11
Last Modified: 21 May 2016 04:11
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/9308

Actions (login required)

View Item View Item