NINDY, VORINDA PUTRI (2014) PENGARUH Ni(II) PADA TRANSPOR Co(II) MELALUI TEKNIK MEMBRAN CAIR FASA RUAH DENGAN ZAT PEMBAWA β- NAFTOL. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
Text (SKRIPSI)
201409021225nd_skripsi nindy vorinda putri-1010412016.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk melihat pengaruh Ni(II) terhadap persentase transpor Co(II) menggunakan metoda membran cair fasa ruah dengan zat pembawa β-naftol karena logam Co dan Ni terletak pada golongan dan perioda yang sama. Transpor Co(II) dari fasa sumber ke fasa penerima telah diteliti dengan menggunakan β-naftol sebagai zat pembawa melalui membran cair fasa ruah yang terdiri dari 12 mL larutan Co(II) 3,389x10-4 M sebagai fasa sumber, 24 mL HNO3 sebagai fasa penerima, dan 30 mL kloroform di fasa membran. Teknis operasi percobaan dibantu dengan pengadukan magnetik stirrer dengan kecepatan 340 rpm dengan waktu kesetimbangan 15 menit. Konsentrasi Co(II) yang tertranspor ke fasa penerima dan sisa di fasa sumber ditentukan dengan spektrofotometer serapan atom pada λmaks 240,7 nm. Hasil penelitian diperoleh bahwa transpor optimum Co(II) adalah pada pH 8 di fasa sumber, konsentrasi β-naftol 6,8x10-4 M di fasa membran, konsentrasi HNO3 0,05 M di fasa penerima, lama pengadukan 60 menit. Pada kondisi ini didapatkan persentase transpor Co(II) di fasa penerima 77 % dan sisa di fasa sumber 20,17 %. Dilihat dari pengaruh Ni(II) terhadap transpor Co(II) dapat disimpulkan bahwa kedua logam tersebut sukar untuk dipisahkan dengan menggunakan kondisi optimum dari Co(II), tetapi Ni(II) tidak mempengaruhi jumlah persentase transpor Co(II) ke fasa penerima. Kata Kunci : Co(II), Ni(II), β-naftol, membran cair fasa ruah
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Depositing User: | Yth Vebi Dwi Putra |
Date Deposited: | 19 May 2016 02:39 |
Last Modified: | 19 May 2016 02:39 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/9058 |
Actions (login required)
View Item |