PRODUKSI DAN NILAI NUTRISI RUMPUT GAJAH (Pennisetum purpureum) CV. TAIWAN YANG DIBERI DOSIS PUPUK N, P, K BERBEDA DAN CMA PADA LAHAN KRITIS TAMBANG BATUBARA

Rica, Mega Sari (2012) PRODUKSI DAN NILAI NUTRISI RUMPUT GAJAH (Pennisetum purpureum) CV. TAIWAN YANG DIBERI DOSIS PUPUK N, P, K BERBEDA DAN CMA PADA LAHAN KRITIS TAMBANG BATUBARA. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Fulltext)
1915.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penanaman hijauan makanan ternak pada lahan yang subur akan menghasilkan produktivitas hijauan makanan ternak yang lebih baik dibandingkan pada lahan kritis atau kurang subur. Selama ini yang menjadi kendala peternak adalah berkurangnya lahan subur untuk menanam hijauan makanan ternak karena adanya alih fungsi lahan, perumahan, industri, persawahan, perkebunan, dan sebagainya. Salah satu alternatif pemecahan masalah ini adalah pemanfaatan lahan berkas tambang batubara. Pemanfaatan lahan pada daerah penambangan batubara mempunyai kendala yang cukup besar,baik secara fisik, kimia maupun biologi. Untuk mengatasi hal tersebut, salah satu cara perbaikan kerusakan fisik tanah adalah dengan pemberian pupuk kandang, secara kimia dengan pemberian pupuk N, P, K, secara biologi dengan penggunaan bioteknologi seperti pemanfaatan Cendawan Mikoriza Arbuskula (CMA), Mikoriza merupakan asosiasi mutualistik antara cendawan atau jamur dengan tanaman. Melalui hifa-hifa dari CMA yang berasosiasi dengan akar, maka tanaman mampu menyerap unsur hara dalam tanah lebih banyak sehingga akan memperbaiki nutrisi tanaman tersebut dan mengurangi pemakaian pupuk. Kecernaan zat-zat makanan merupakan salah satu ukuran dalam menentukan suatu kualitas bahan makanan ternak, disamping komposisi kimia, produk fermentasi, dan palabilitasnya. Untuk mempelajari daya cerna dan fermentasi, metode yang berhasil digunakan secara luas yaitu teknik In-Vitro. Materi penelitian inni adalah Lahan yang digunakan untuk penanaman hijauan makanan ternak adalah lahan kritis bekas penambangan batubara di Kota Sawahlunto (Sumatera Barat) dengan luas lahan 340.2 m2 (21 x 16.2 m) yang digunakan sebagai medium tumbuh. Bibit Rumput Gajah (Pennisetum purpureum) cv. Taiwan dalam bentuk stek. Pupuk kandang, pupuk urea, SP-36, KCl, rumen buatan untuk metode rumen secara in vitro dan peralatan laboratorium untuk menganalisis kandungan Bahan Organik (BO), Bahan Kering (BK), Protein Kasar (PK), NDF, dan ADF dari sampel rumput. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode eksperimen menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 5 macam perlakuan dan 4 ulangan (kelompok). Bertindak sebagai kelompok adalah kemiringan lahan (Penelitian Lapangan) dan pengambilan cairan rumen (penelitian Labor).. CMA akan diinokulasi dengan dosis 10 gram/rumpun, sedangkan pupuk N, P, K akan diberikan pada dosis 100 %, 75 %, 50 %, dan 25 % dari yang direkomendasikan. Dosis pupuk N, P, K dan inokulasi CMA adalah sebagai berikut : A = 100 % pupuk N, P, K tanpa CMA B = 100 % pupuk N, P, K + CMA Glomus manihotis C = 75 % pupuk N, P, K + CMA Glomus manihotis D = 50 % pupuk N, P, K + CMA Glomus manihotis E = 25 % pupuk N, P, K + CMA Glomus manihotis Peubah yang diamati meliputi panjang tinggi tanaman, jumlah anakan, persentase batang, panjang daun, produksi bahan kering. Kecernaan BK, BO, PK, NDF dan ADF serta karakterisrik cairan rumen secra In-vitro. Hasil penelitian menunjukan bahwa dosis pupuk N, P, dan K yang diinokulasikan dengan CMA memberikan pengaruh berbeda tidak nyata (P>0,05) terhadap produksi dan nilai nutrisi dari rumput gajah (Pennisetum purpureum) cv Taiwan di lahan bekas tambang batubara. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dengan pengurangan pemberian pupuk N, P, K sampai 75 % (diberikan 25% N, P, K) yang di inokulasikan dengan CMA Glomus manihotis 10 gram/rumpun memberikan hasil yang sama dengan pemupukan N, P, dan K 100% tanpa CMA terhadap produksi dan nilai nutrisi rumput gajah (pennisetum purpureum) cv Taiwan pada lahan bekas tambang batubara. Tetapi Produksi yang dihasilkan lebih rendah dibandingkan rumput gajah (Pennisetum purpureum)cv Taiwan pada lahan subur.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 17 May 2016 09:59
Last Modified: 17 May 2016 09:59
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/8875

Actions (login required)

View Item View Item