SEVRA, AGITIA (2014) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KELELAHAN KERJA PADA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PT.FAMILY RAYA KOTA PADANG TAHUN 2013. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
Text (SKRIPSI)
201405121957th_laporan akhir skripsi sevra agitia.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Tujuan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan beban kerja, kebiasaan merokok, masa kerja dan durasi kerja dengan kelelahan kerja karyawan bagian produksi PT. Family Raya Padang Tahun 2013. Metode Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan desain cross sectional. Penelitian ini dilakukan dari bulan September 2013 sampai dengan bulan April 2014. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan bagian produksi PT. Family Raya Padang dengan jumlah sampel sebanyak 55 responden. Cara pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui pengamatan dan wawancara langsung menggunakan kuesioner dan kamera untuk pengambilan gambar karyawan saat bekerja. Data diolah dengan SPSS dan dianalisis dengan uji statistik Chi-Square dengan derajat kepercayaan 95% (α= 0,05). Hasil Hasil penelitian didapatkan bahwa terdapat hubungan bermakna antara beban kerja(p = 0,019), dan durasi kerja (p = 0,033), dengan kelelahan kerja. Tidak terdapat hubungan bermakna antara kebiasaan merokok (p = 0,303) dan masa kerja (p=0,134) dengan kelelahan kerja. Kesimpulan Terdapat hubungan antara beban kerja dan durasi kerja dengan kelelahan kerja pada karyawan bagian produksi PT. Family Raya Padang. Untuk meminimalisasi terjadinya kelelahan kerja, diharapkan kepada pihak manajemen perusahaan agar menerapkan kedisiplinan waktu jam kerja dan diharapkan kepada karyawan bagian produksi agar melakukan istirahat dan relaksasi dengan peregangan otot apabila merasakan keluhan-keluhan selama bekerja. Daftar Pustaka : 25 (1995-2011) Kata Kunci : Kelelahan Kerja,Beban Kerja, Durasi Kerja
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Yth Vebi Dwi Putra |
Date Deposited: | 12 May 2016 06:25 |
Last Modified: | 12 May 2016 06:25 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/8368 |
Actions (login required)
View Item |