KARAKTERISTIK EDIBLE FILM PATI SINGKONG DENGAN PENAMBAHAN GLISEROL DAN EKSTRAK JAHE GAJAH UNTUK PENGEMASAN BUAH STROBERI

Detri, Janu Ariska (2021) KARAKTERISTIK EDIBLE FILM PATI SINGKONG DENGAN PENAMBAHAN GLISEROL DAN EKSTRAK JAHE GAJAH UNTUK PENGEMASAN BUAH STROBERI. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK DETRI.pdf - Published Version

Download (157kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (298kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab Akhir)
BAB V.pdf - Published Version

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (225kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full)
Skripsi detri janu ariska 1611111008.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Edible film merupakan lapisan tipis yang dibuat menggunakan bahan yang dapat dikonsumsi karena aman serta baik dalam penahanan perpindahan uap air, gas dan bahan yang mudah larut serta dapat melindungi bahan pangan dari kerusakan mekanis. Bahan dasar yang digunakan dalam penelitian ini adalah pati singkong. Singkong merupakan bahan pangan yang memilik sumber karbohidrat yang tinggi dan kandungan pati yaitu 90% yang dapat dijadikan dalam pembuatan edible film. Edibel film tepung pati singkong menggunakan gliserol sebagai plasticizer dan ekstrak jahe yang memiliki sifat antimikroba. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis konsentrasi terbaik pada penambahan ekstrak jahe gajah terhadap karakteristik edible film pati singkong dan gliserol serta menganalisis konsentrasi ekstrak jahe gajah terbaik untuk pengemasan buah stroberi. Metode dari penelitian ini terdiri dari beberapa perlakuan pada pemberian konsentrasi ekstrak jahe, yaitu 3%, 5%, 7% dan 0% (kontrol) dengan 3 kali ulangan setiap perlakuan. Hasil yang terbaik yaitu penambahan ekstrak jahe 7% dengan rata - rata ketebalan 0,122 mm, ketahanan air 76,902%, kuat tarik 1,418 Mpa, elongasi 29,397% dan biodegradabilitasnya 25 hari serta pengaplikasian edible film terhadap buah stroberi hasil yang terbaik yaitu penambahan ekstrak jahe 7%, baik dari segi kadar air, mikroba, susut bobot, kekerasan dan total padatan terlarut. Umur simpan buah stroberi pada perlakuan ekstrak jahe 7% adalah 5 hari sedangkan pada perlakuan kontrol hanya 3 hari. Kata kunci : edible film, pati singkong, gliserol, ekstrak jahe, stroberi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknik Pertanian
Depositing User: Unnamed user with username tekpertanian
Date Deposited: 20 Sep 2021 04:32
Last Modified: 20 Sep 2021 04:32
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/82591

Actions (login required)

View Item View Item