Pembuatan Mesin Penepung Ikan Type Roll (Roll Mill) Dengan Skala Laboratorium

Andika, Permana Putra (2013) Pembuatan Mesin Penepung Ikan Type Roll (Roll Mill) Dengan Skala Laboratorium. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Tugas Akhir Fulltext)
1625.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Proses pengolahan ikan segar menimbulkan beberapa sisa ikan yang terbuang seperti perut ikan, kepala, sirip dan lain – lain. Hal ini merupakan sebagai limbah ikan. Jika dibuang ke tempat sembarang dapat menimbulkan bau yang tidak sedap dan akan menimbulkan berbagai penyakit pada masyarakat. Untuk mengatasi hal tersebut dapat dilakukan dengan memanfaatkan sisa ikan tersebut bernilai ekonomis menjadi tepung ikan sebagai bahan baku bagi makanan ternak seperti bahan baku pembuat pellet ikan. Untuk memanfaatkan bahan sisa ikan tersebut menjadi bahan pellet ikan dilakukan berbagai proses. Yaitu penyotiran dari limbah ikan, dilakukan perebusan, pencacahan, pengeringan, pengilingan, dan pengepakan. Salah satu yang dibahas pada tugas akhir ini adalah penepungan ikan dengan mesin penenepung. Kemudian mesin tersebut diuji dengan 500 gram limbah ikan yang sudah dikeringkan yang nantinya diuji dengan variasi waktu 3 menit, 6 menit, 9 menit, 12 menit dan 15 menit menggunakan mesin penepung dengan blade dan mesin penepung tanpa blade. Hal ini dilakukan untuk melihat nilai kapasitas mesin, efisiensi mesin dan susut tercecer tepung. Hasil percobaan, ternyata mesin penepung mengunakan blade memiliki nilai kapasitas mesin, efisiensi mesin dan susut tercecer yang tinggi dibandingkan dengan mesin penepung tanpa blade. Untuk nilai kapasitas mesin dan efisiensi yang tinggi dari mesin penepung ikan disebabkan oleh blade yang dapat memperkecil ukuran limbah ikan sebelum memasuki roller, sedangkan untuk massa yang tercecer disebabkan karena putaran blade membuat sebagian kecil limbah ikan tidak memasuki roller. Keywords : limbah ikan, pellet, blade, roller

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Mesin
Depositing User: ms Meiriza Paramita
Date Deposited: 11 May 2016 01:45
Last Modified: 11 May 2016 01:45
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/8168

Actions (login required)

View Item View Item