Afri, Afri Yanda (2021) PROPAGANDA DALAM IKLAN LAYANAN MASYARAKAT TENTANG KELUARGA BERENCANA SERTA DAMPAKNYA BAGI PROGRAM KELUARGA BERENCANA DI KOTA PADANG MASA ORDE BARU (1977-1998). Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
|
Text (Cover dan Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (216kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
BAB I.pdf - Published Version Download (370kB) | Preview |
|
|
Text (KESIMPULAN)
BAB V.pdf - Published Version Download (210kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (350kB) | Preview |
|
Text (SKRIPSI FULL)
SKRIPSI AFRI YANDA FULL.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini mengkaji iklan sebagai media propaganda program Keluarga Berencana dimasa Orde Baru. Iklan yang dijadikan fokus penelitian adalah iklan Generasi KB tahun 70-an, iklan KB Lingkaran Biru tahun 1991-1992 dan iklan Suami Siaga tahun 1998-2000. Penelitian menggunakan konsep Keluarga Berencana serta teori semiotika untuk menganalisis simbol-simbol KB yang ditampilkan dalam iklan-iklan tersebut. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode penelitian sejarah yang terdiri dari heuristik, kritik, interpretasi dan historiografi. Hasil penelitian menunjukan bahwa di Kota Padang, iklan-iklan tersebut ternyata masih terus menempel dalam ingatan kolektif masyarakat, terutama mengenai iklan Generasi KB yang tayang di TVRI pada dekade 1970-an. Bagian yang paling diingat oleh masyarakat adalah mengenai lagu Mars Keluarga Berencana yang mengandung ajakan untuk mengikuti program KB. Menurut beberapa orang narasumber iklan-iklan tersebut secara langsung telah memberikan informasi tentang program Keluarga Berencana. Melalui berbagai kebijakan, sosialisasi serta propaganda-propaganda yang dilakukan pemerintah di media masa(termasuk iklan televisi) maka program KB di Kota Padang pada masa Orde Baru cukup berhasil dilaksanakan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Yenny Narny |
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Iklan, Keluarga Berencana, Kota Padang, Media Propaganda, Orde Baru |
Subjects: | H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Ilmu Sejarah |
Depositing User: | S1 Ilmu Sejarah |
Date Deposited: | 03 Sep 2021 04:16 |
Last Modified: | 03 Sep 2021 04:16 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/81567 |
Actions (login required)
View Item |