Rizka, Aulia (2021) PENGEMBANGAN FITUR DAN IMPLEMENTASI ULANG WEBGIS PARIWISATA HALAL: HOTEL DI KOTA PADANG, SUMATRA BARAT. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
COVER.pdf - Published Version Download (74kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version Download (127kB) | Preview |
|
|
Text (BAB AKHIR)
BAB AKHIR.pdf - Published Version Download (23kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (41kB) | Preview |
|
Text (Skripsi Full Text)
last revisi.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (33MB) |
Abstract
Padang adalah ibu kota dari Provinsi Sumatra Barat yang dikenal sebagai salah satu daerah pariwisata halal di Indonesia. Kota Padang memiliki alam yang sangat indah dan menarik untuk dijadikan tujuan wisata. Dengan kondisi alam kota Padang yang sangat bagus, Kota Padang memiliki banyak objek wisata yang bisa dikunjungi. Hotel merupakan salah satu komponen yang tidak dapat dipisahkan dari industri pariwisata. Ketersediaan hotel ramah Muslim dianggap sebagai salah satu atribut penting yang menarik wisatawan Muslim. Terdapat banyak hotel di Kota Padang yang yang tidak diketahui dan dikenal atau bahkan sulit ditemukan oleh para wisatawan. Oleh karena itu, perlu dikembangkan web GIS Hotel agar wisatawan dapat dengan mudah mengakses berbagai macam informasi hotel, baik informasi geografis (spasial) maupun informasi lainnya. Pengembangan web GIS hotel ini telah dilakukan sebelumnya untuk Kota Bukittinggi, namun masih terdapat beberapa kekurangan dan kelemahan. Salah satu kekurangannya yaitu masih menggunakan DBMS PostgreSQL yang memiliki keterbatasan dalam layanan hosting. Laporan ini melaporkan pengembangan web GIS Hotel Kota Padang. Penelitian dikembangkan dengan melakukan perbaikan dan penambahan beberapa fitur baru untuk diimplementasikan kembali di Kota Padang. Dalam pengembangannya digunakan metode waterfall dalam menentukan fitur-fitur baru yang akan ditambahkan. Database yang digunakan adalah DBMS MYSQL 8. Bahasa pemograman yang digunakan adalah bahasa PHP dan javascript. Pengujian dilakukan secara fungsional dengan metode black-box testing dan secara non-fungsional dengan metode System Usability Scale (SUS). Dari hasil pengujian didapatkan bahwa aplikasi ini sudah berjalan dengan semestinya dan sudah mencapai standar kepuasan pemakai.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Prof. Surya Afnarius, M.Sc. |
Uncontrolled Keywords: | Hotel, Pariwisata Halal, Web GIS |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknologi Informasi > Sistem Informasi |
Depositing User: | s1 sistem informasi |
Date Deposited: | 16 Aug 2021 08:34 |
Last Modified: | 16 Aug 2021 08:34 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/79952 |
Actions (login required)
View Item |