Annisa, Tri Mulyani (2021) JARGON PENGGUNA KOSMETIK PADA AKUN @beauthingy DI TWITTER: TINJAUAN SOSIOLINGUISTIK. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version Download (102kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I (Pendahuluan))
BAB I (Pendahuluan).pdf - Published Version Download (244kB) | Preview |
|
|
Text (BAB Akhir)
BAB akhir.pdf - Published Version Download (125kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (204kB) | Preview |
|
Text (Tugas Akhir Ilmiah Utuh)
Tugas Akhir Ilmiah Utuh.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Annisa Tri Mulyani, 1710723018 “Jargon Pengguna Kosmetik pada Akun @beauthingy di Twitter: Tinjauan Sosiolinguistik”. Jurusan Sastra Indonesia Fakultas Ilmu Budaya Universitas Andalas, Padang. Pembimbing I, Dr. Aslinda, M.Hum., dan Pembimbing II, Sonezza Ladyanna, S.S., M.A. Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini yaitu (1) Apa saja jargon yang digunakan oleh pengguna kosmetik pada akun @beauthingy di Twitter? dan (2) Apa saja faktor situasional yang memengaruhi penggunaan jargon pada akun @beauthingy di Twitter?. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menjelaskan jargon yang digunakan oleh pengguna kosmetik pada akun @beauthingy di Twitter serta menjelaskan faktor situasional yang memengaruhi penggunaan jargon oleh pengguna kosmetik pada akun @beauthingy di Twitter. Metode dan teknik yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode dan teknik penelitian yang dikemukakan oleh Sudaryanto. Terdapat 3 tahap dalam metode dan teknik penelitian yang digunakan, yaitu (1) tahap penyediaan data, (2) tahap analisis data, (3) dan tahap penyajian hasil analisis data. Pada tahap penyediaan data, digunakan metode simak dengan dua teknik, yaitu teknik dasar dan teknik lanjutan. Teknik dasar yang digunakan adalah teknik sadap, sementara teknik lanjutannya ialah teknik Simak Bebas Libat Cakap (SBLC), teknik catat dan wawancara. Pada tahap penyediaan data, digunakan metode padan. Metode padan yang digunakan ialah metode padan referensial dan translasional. Teknik dasar yang digunakan adalah teknik Pilah Unsur Penentu (PUP) dan teknik lanjutannya adalah teknik Hubung Banding Membedakan (HBB). Pada penyajian hasil analisis data, digunakan metode penyajian informal. Berdasarkan hasil analisis data, ditemukan jargon-jargon yang digunakan oleh pengguna kosmetik pada akun @beauthingy di Twitter. Jargon-jargon tersebut yaitu: baking, dempul, t zone, skintone, undertone, abu-abu, waterline, foundie, cakey, patchy, primer, dupe, cekit-cekit, muka badak, BO, two way cake, concealer, cushion, setting sprey, dosa-dosa, liptint, lipgloss, dewy, touch up, pigmented, racun, coverage, outer v, smokey eyes, tightline, ashy, hit pan, contouring, cut crease, dan bronzer. Faktor situasional yang memengaruhi penggunaan jargon pada akun @beauthingy di Twitter yaitu: (1) siapa yang berbicara, (2) kepada siapa, (3) kapan, (4) di mana, dan (5) mengenai masalah apa. Kata Kunci : jargon, pengguna kosmetik, akun @beauthingy
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Aslinda, M.Hum. |
Uncontrolled Keywords: | jargon, pengguna kosmetik, akun @beauthingy |
Subjects: | P Language and Literature > P Philology. Linguistics |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya |
Depositing User: | s1 sastra indonesia |
Date Deposited: | 14 Jul 2021 03:29 |
Last Modified: | 14 Jul 2021 03:29 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/77430 |
Actions (login required)
View Item |