USULAN PERBAIKAN KUALITAS PROSES UNTUK MENGURANGI JUMLAH CACAT PADA PRODUK SEPATU VANS OF THE WALL DENGAN METODE SIX SIGMA DI PT.NN PRINTING AND SHOES.

Indra, Delfi (2021) USULAN PERBAIKAN KUALITAS PROSES UNTUK MENGURANGI JUMLAH CACAT PADA PRODUK SEPATU VANS OF THE WALL DENGAN METODE SIX SIGMA DI PT.NN PRINTING AND SHOES. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (485kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab I)
Bab I.pdf - Published Version

Download (450kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab VI)
Bab VI.pdf - Published Version

Download (246kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (252kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
Tugas Akhir Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

PT.NN Printing and Shoes merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak di industri sepatu. Perusahaan ini berlokasi di jalan raya tarisi, Tangerang, Banten. Permasalahan yang terjadi pada PT.NN Printing and Shoes adalah ditemukannya banyak produk cacat pada sepatu vans of the Wall, sehingga perusahaan mengalami kerugian dalam segi biaya produksi. Berdasarkan data jumlah produk cacat yang diperoleh bahwa terdapat beberapa data proporsi cacat per bulannya yang melebihi dari batas yang ditetapkan oleh perusahaan. Batas standar yang ditetapkan oleh perusahaan adalah 5%. Sedangkan untuk pengendalian cacat yang dilakukan oleh pihak perusahaan hanya berupa tindakan pengecekan jumlah produk cacat tanpa melakukan evaluasi lebih lanjut. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan memberikan usulan perbaikan terhadap proses produksi sepatu vans of the wall menggunakan metode Six Sigma DMAI. Data yang diperoleh dalam penelitian ini melalui hasil diskusi dan wawancara dengan pihak perusahaan. Data tersebut akan diolah dengan menggunakan DMAI ( Define, Measure, Analyze, dan Improve). Hasil dari metode ini yaitu didapatkan usulan perbaikan kualitas untuk proses produksi sepatu vans of the walls sehingga pihak perusahaan dapat mengurangi jumlah produk cacat dan meningkatkan kualitas produk. Hasil pengolahan data yang telah dilakukan dengan menggunakan metode DMAI didapatkan bahwa pada tahap define terdapat 4 jenis cacat sebagai CTQ dari total 15 jenis cacat produk sepatu yaitu : foxing yellowing, noda lem, upper tidak simetris dan foxing benyok,. Pada tahap measure didapatkan nilai kualitas proses rata-rata Sigma sebesar 4,4σ dan perhitungan peta kontrol p pada data proporsi cacat tidak terdapat data keluar pada batas kendali. Pada tahap analyze didapatkan akar penyebab permasalahan dengan menggunakan fishbone diagram dan FMEA sedangkan pada tahap improve rekomendasi usulan perbaikan pada proses produksi sepatu vans of the wall antara lain : jenis cacat foxing yellowing pembuatan cheeksheet untuk pengontrolan zat kimia pada sepatu, jenis cacat noda lem pembuatan SOP yang berfungsi untuk pemberian lem sepatu, jenis cacat upper tidak simetris dengan merancang ulang mesin jahit dan pembuatan checksheet Sedangkan jenis cacat foxing benyok pembuatan SOP dan checksheet pada mesin press.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Feri Afrinaldi Ph,D
Uncontrolled Keywords: DMAI, Kualitas, Six Sigma.
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Fakultas Teknik > Industri
Depositing User: S1 Teknik Industri
Date Deposited: 09 Jun 2021 08:01
Last Modified: 09 Jun 2021 08:01
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/76203

Actions (login required)

View Item View Item