Tin, Sumarni (2020) PENGARUH PEMBERIAN KROKOT (Portulaca oleracea L) DALAM RANSUM TERHADAP PERFORMA AYAM RAS PETELUR FASE II. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (cover dan abstrak)
abstrak.pdf - Published Version Download (242kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
BAB I.pdf - Published Version Download (324kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 5)
BAB V.pdf - Published Version Download (208kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (339kB) | Preview |
|
Text (skripsi full text)
SKRIPSI FULL TEXT .pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian krokot (Portulaca oleracea L) dalam ransum terhadap performa ayam ras petelur fase II. Penelitian menggunakan 180 ekor ayam petelur strain ISA Brown umur 80 minggu. Ayam ditempatkan dalam kandang baterai yang terbuat dari kawat berukuran 36 x 36 x 20 cm sebanyak 180 kotak. Eksperimen menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dan 6 ulangan pemberian krokot dengan level berbeda (0%, 8% dan 12%). Peubah yang diamati meliputi Produksi Telur/Hen Day Production (HDP), Berat Telur, Massa Telur dan Konversi Ransum. Hasil analisis keragaman menunjukkan bahwa pemberian krokot berpengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap seluruh peubah yang diamati. Pada penelitian ini pemberian krokot sampai 12% diperoleh produksi telur 69,05%, berat telur 66,32 g/butir, massa telur 33,61 g/ekor dan konversi ransum 2,08. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan krokot sampai 12% dalam ransum untuk meningkatkan kualitas telur masih dapat mempertahankan produksi telur, berat telur, massa telur dan konversi ransum dengan baik tanpa mengganggu performa ayam ras petelur.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Ir. Ahadiyah Yuniza |
Uncontrolled Keywords: | Ayam Ras Petelur, Krokot, Produksi telur, Berat telur, Massa Telur, Konversi Ransum. |
Subjects: | Q Science > QL Zoology |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | S1 peternakan peternakan |
Date Deposited: | 04 Jun 2021 02:22 |
Last Modified: | 04 Jun 2021 02:22 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/76172 |
Actions (login required)
View Item |