CARA PEREMPUAN MENDAPATKAN PEKERJAAN DAN MEMECAHKAN MASALAH KEUANGAN SETELAH PHK DARI PT.RAPP ( Sektor Baserah Nursery Central (BSN) Kab. Kuantan Singingi )

MIMI, CERLY OKCE (2014) CARA PEREMPUAN MENDAPATKAN PEKERJAAN DAN MEMECAHKAN MASALAH KEUANGAN SETELAH PHK DARI PT.RAPP ( Sektor Baserah Nursery Central (BSN) Kab. Kuantan Singingi ). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi Fulltext)
2718.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (621kB)

Abstract

Masalah setiap orang akan berbeda, begitu pula cara mengatasinya. Bell (Hamzah, 2003: 29) mengemukakan bahwa, suatu situasi dikatakan masalah bagi seseorang jika ia menyadari keberadaan situasi tersebut, mengakui bahwa situasi tersebut memerlukan tindakan dan dengan segera dapat menemukan pemecahannya‟. Masalah disini dihadapi oleh perempuan-perempuan yang sudah di PHK dari PT.RAPP sektor Beserah Nursery Central yang bergerak dibagian penanaman dan mereka bekerja sebagai buruh perkebunan, sekarang sudah memiliki pekerjaan lagi. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan cara perempuan dalam mendapatkan pekerjaan dan memecahkan masalah keuangan pasca PHK. Oleh karena itu manfaat penelitian ini adalah Secara akademis, penelitian ini dapat diharapkan bermanfaat untuk menambah wawasan keilmuan sosiologi khususnya sosiologi gender dan dapat menambah lahan pemikiran bagi orang-orang yang berkecimpung dalam masalah perempuan. Penelitian ini menggunakan teori jaringan Wellman, dimana Wellman memandang bahwa jaringan dalam konteks sosiologi merupakan ikatan-ikatan yang terjalin akibat adanya hubungan sosial yang tercipta dari interaksi antar individu maupun kelompok. Jaringan dipandang sebagai sebuah solusi dari permasalahan yang dihadapi oleh perempuan pasca PHK untuk mendapatkan kembali pekerjaannya dan memecahkan masalah keuangan keluarga. Adanya jaringan antar sesama individu dan kelompok maka akan adanya relasi seseorang untuk memudahkan menyeselaikan masalah. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif yang bersifat deskriptif untuk memberikan gambaran yang terperinci dari suatu masalah sosial yang terjadi. Pemilihan informan dengan cara Purposive Sampling (secara sengaja). Hasil penelitian bahwa dalam memecahkan sebuah permasalahan seorang perempuan ini mempunyai berbagai cara agar kehidupan sehari-harinya tetap berjalan seperti biasa dimana saat ia masih bekerja sebagai buruh perkebunan di RAPP kemarin. Sekarang mereka sudah bekerja sebagai ; penjual sayur-sayuran, penjual jamu, penjual gorengan, penjual ikan, penjual es payung dan penyadap karet, serta ada juga yang aktif di organisasi perempuan. Pekerjaan tersebut didapatkan kembali tidak lepas dari bantuan-bantuan keluarga, kerabat serta teman sesama bekerja di RAPP.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: mrs Rahmadeli rahmadeli
Date Deposited: 04 May 2016 05:10
Last Modified: 04 May 2016 05:10
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/7423

Actions (login required)

View Item View Item