Jihan, Salsabila (2020) ANALISIS TEKNIK PENERJEMAHAN TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM NOVEL KIMI NO NAWA. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (Cover dan Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (1MB) |
|
Text (BAB 4 Penutup)
BAB 4 PENUTUP.pdf - Published Version Download (679kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (639kB) |
|
Text (SKRIPSI FULL)
SKRIPSI FULL.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas mengenai teknik penerjemahan tindak tutur ekspresif pada novel Kimi no Nawa ke dalam novel Your Name. Tindak tutur ekspresif adalah tindak tutur yang mengekspresikan dan mengungkapkan sikap psikologis penutur terhadap lawan tutur. Teknik penerjemahan adalah prosedur untuk menganalisis dan mengklasifikasi bagaimana kesepadanan bekerja. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode simak dengan teknik sadap. Teknik analisis data menggunakan metode padan translasional dengan teknik hubung banding menyamakan (HBS) dan hubung banding membedakan (HBB). Selanjutnya, teknik penyajian hasil analisis data menggunakan metode informal. Teori yang digunakan adalah teori tindak tutur ekspresif menurut Searle (1975) dan teori teknik penerjemahan Molina dan Albir (2002). Kesimpulan penelitian ini adalah ditemukannya 16 data yang terbagi ke dalam 6 bentuk tindak tutur ekspresif, yaitu memuji, mengucapkan terima kasih, menyalahkan, mengeluh, mengkritik dan menyanjung. Semua data tersebut menggunakan 9 dari 18 teknik penerjemahan Molina dan Albir (2002), yaitu 1) amplifikasi, 2) kreasi diskursif, 3) kalke, 4) padanan lazim, 5) harfiah, 6) modulasi, 7) partikulasi, 8) reduksi, dan 9) transposisi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Rahtu Nila Sepni, M.Hum |
Uncontrolled Keywords: | Searle, Kimi no Nawa, Molina dan Albir, tindak tutur ekspresif, teknik penerjemahan. |
Subjects: | P Language and Literature > P Philology. Linguistics |
Divisions: | Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Jepang |
Depositing User: | s1 sastra jepang |
Date Deposited: | 02 Dec 2020 04:00 |
Last Modified: | 02 Dec 2020 04:00 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/66458 |
Actions (login required)
View Item |